Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Bule Ngamuk Bawa Kayu di Vila Bali, Nggak Mau Bayar seusai Nginap 3 Hari

Editor: Kurnia Yustiana
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi bule di Bali. Baru-baru ini, viral bule Rusia mengamuk sambil bawa kayu di vila Bali, ia juga tak mau bayar penginapan.

TRIBUNTRAVEL.COM - Warga negara asing atau WNA yang liburan di Bali kembali bikin onar.

Seorang WNA asal Rusia tidak mau membayar penginapan di sebuah vila kawasan Ubud, Bali.

Ilustrasi wisatawan berlibur ke pantai di Bali. (KOMPAS.com/Ni Luh Made Pertiwi F)

Bule itu bahkan mengamuk membawa kayu di vila tersebut.

Diketahui bule berinisial KR tersebut berusia 33 tahun.

Baca juga: Bule Lansia Kepergok Jadi Pengemis di Bali, Sempat Ditahan & Kini Dideportasi

Atas tindakannya, ia segara diamankan Satpol PP Gianyar.

Bule yang bikin onar itu kemudian dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bali di Kabupaten Bangli, Jumat (8/3/2024).

WNA ini dibawa ke rumah sakit jiwa lantaran yang bersangkutan menunjukkan gejala gangguan jiwa.

Saat ini, yang bersangkutan telah mendapatkan perawatan di RSJ.

Kasatpol PP Gianyar, I Made Watha membenarkan hal tersebut.

Pihaknya mendapatkan informasi bahwa di wilayah Ubud ada ancaman gangguan keamanan menjelang Hari Raya Nyepi.

Setelah itu, ia langsung menugaskan anggota untuk mencari kebenarannya.

"Benar saja, kita temukan turis perempuan yang mengarah pada gangguan kejiwaan. Dia mengamuk membawa kayu di vila tempatnya menginap, dan tidak mau membayar bill tiga hari menginap," ujar Watha.

Pihaknya pun tak ingin turis tersebut nantinya menganggu kekhusyukan Hari Raya Nyepi.

Karena itu, dibantu aparat kepolisian dan TNI, pihaknya langsung mengamankan yang bersangkutan ke RSJ, guna mendapatkan perawatan medis.

"Yang bersangkutan kita serahkan ke RSJ, agar mendapatkan perawatan medis," ujar Watha.

Baca juga: Kronologi Tewasnya Bule Spanyol saat Diving di Bali, Sempat Naik ke Permukaan Lantaran Sesak Napas

Halaman
123