Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Harga Tumbler Starbucks Edisi Natal Hampir Rp 1 Juta, Ada Lebih dari 20 Koleksi Spesial

Penulis: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tumbler Starbucks spesial warna merah

TRIBUNTRAVEL.COM - Starbucks kembali merilis tumbler baru spesial edisi Natal.

Kali ini, tumbler Starbucks hadir dengan berbagai pilihan warna, bentuk, ukuran, dan motif yang menarik.

Rilisnya tumbler Starbucks terbaru ini diumumkan melalui akun Instagram resmi @starbucksindonesia dengan mengusung tema "Blissful Homecoming Collection".

Baca juga: Viral Starbucks Diduga Tak Pakai Buah Asli Buat Minumannya, Dituntut dengan Denda Rp 76,5 M

Ilustrasi seseorang nyobain minuman Starbucks. Starbucks kembali merilis tumbler baru edisi Natal tahun ini, dengan lebih dari 20 koleksi spesial warna merah hingga kuning. (Instagram/ @starbucksindonesia)

Sesuai dengan tema yang diangkat, ada lebih dari 20 pilihan tumbler Starbucks yang bisa traveler pesan.

"Blissful Homecoming Collection merupakan ide tumbler terbaik dengan lebih dari 20 pilihan yang bisa dibawa pulang," tertulis dalam keterangan foto yang diunggah pada 27 Oktober 2023.

Melalui unggahan tersebut, Starbucks juga menunjukkan seluruh potret tumbler terbaru edisi Natal tahun ini.

Adapun pilihan warna yang tersedia yaitu merah, putih, army, navy, rose gold, kuning, dan putih dengan tutup hijau serta cokelat.

Sementara untuk ukuran tumbler Starbucks terbaru ini berbeda-beda, ada yang small dan tall.

Tumbler Starbucks ini juga hadir dengan banyak pilihan model, ada yang pakai dan tanpa sedotan.

Baca juga: Barista Starbucks Bantu Gadis yang Diganggu Pria Tak Dikenal, Kirim Catatan Rahasia Lewat Minuman

Harganya pun bervariasi, paling murah Rp 350 ribu dan yang paling mahal Rp 895 ribu.

Perbedaan harga masing-masing tumbler tergantung pada model dan tinggi pendeknya ukuran.

Traveler yang penasaran dengan variasi harganya, bisa lihat di model berikut ini:

- Tumbler Starbucks spesial warna merah dan putih

Tumbler Starbucks spesial warna merah dan putih. Starbucks kembali merilis tumbler baru edisi Natal tahun ini, dengan lebih dari 20 koleksi spesial warna merah hingga kuning. (Instagram/@starbucksindonesia)

 

- Tumbler Starbucks spesial warna army dan navy

Tumbler Starbucks spesial warna army dan navy. Starbucks kembali merilis tumbler baru edisi Natal tahun ini, dengan lebih dari 20 koleksi spesial warna merah hingga kuning. (Instagram/@starbucksindonesia)

 

- Tumbler Starbucks spesial warna rose gold dan kuning

Tumbler Starbucks spesial warna rose gold dan kuning. Starbucks kembali merilis tumbler baru edisi Natal tahun ini, dengan lebih dari 20 koleksi spesial warna merah hingga kuning. (Instagram/@starbucksindonesia)

 

- Tumbler Starbucks spesial warna putih bertutup hijau dan cokelat

Tumbler Starbucks spesial warna putih bertutup hijau dan cokelat. Starbucks kembali merilis tumbler baru edisi Natal tahun ini, dengan lebih dari 20 koleksi spesial warna merah hingga kuning. (Instagram/@starbucksindonesia)

Baca juga: Warna Apron Barista Starbucks Ternyata Punya Arti Tersembunyi, Apa Saja?

Cocok Sebagai Hadiah Natal

Hadirnya tumbler baru Starbucks ini tampaknya cocok jadi hadiah Natal.

Traveler yang ingin memberikan hadiah untuk sahabat, kekasih, atau siapapun itu, ada banyak pilihan warna cantik tumbler Starbucks.

Untuk mendapatkan tumbler Starbucks terbaru edisi Natal ini juga sangat mudah.

Traveler bisa membelinya di toko Starbucks terdekat, selama persediaan masih ada.

Hadirkan Minuman Baru Edisi Natal

Selain tumbler edisi Natal, Starbucks juga menghadirkan tiga varian minuman edisi Natal.

"Kembalikan suasana liburan dengan trio (minuman) kami untuk menjaga harimu tetap bersemangat - spesial bulan ini," tertulis dalam keterangan foto yang diunggah oleh @starbucksindonesia.

Adapun ketiga minuman ini hadir dengan varian rasa manis dan lembut di mulut.

Berikut tiga pilihan rasa yang bisa traveler cobain"

1. Moka Peppermint

2. Toffee Nut Crunch Latte

3. Chestnut Mont Black Oatmilk Latte

Ketiga minuman ini hadir dengan sensasi rasa yang menggoyang lidah.

Traveler bisa memesannya untuk teman santai selama libur Natal.

Baca juga: Viral Ratusan Ribu Starbucks Siap Minum Ditarik dari Peredaran, Ada Apa?

Harga Tumbler Starbucks BLACKPINK di Indonesia Paling Mahal Rp 2 Juta, Apa Istimewanya?

Sebelumnya, Starbucks merilis tumbler yang berkolaborasi dengan BLACKPINK.

Melalui akun Instagram resminya, Starbucks menyampaikan bahwa gerai kopi ternama yang sudah memiliki cabang di berbagai negara ini meluncurkan empat tumbler BLACKPINK menarik.

Adapun keempat tumbler tersebut menampilkan pola dan warna yang berani yang terinspirasi dari BLACKPINK.

Kolesksi warna merah muda yang menarik ini disebut bisa membuat para penikmat kopi lebih menikmati momen me time.

Selain tumbler, Starbuck juga mengeluarkan merchandise lain berupa totebag, apron, keyring, yoga mat, hingga gelas kolaborasi dengan BLACKPINK.

Kolaborasi ini akan resmi dibuka pada 25 Juli dengan pemesanan presale merchandise.

Bagi pemilik member Starbucks akan dibuka terlebih dahulu pada 22 Juli.

Mengutip dari koreaboo.com, Jisoo, Jennie, Rosé, Lisa bersama Starbucks akan merilis beragam merchandise.

Lisa memilih cold cup dengan warna pink metalik dengan bahan tahan karat.

Cold cup ini dijual dengan harga 95 ribu won atau setara Rp 1,1 juta.

Cold cup yang menjadi pilihan Lisa memiliki kemampuan menjaga suhu dingin lebih lama.

Baca juga: Viral Pelanggan Starbucks Harus Bayar Rp 67 Juta untuk 2 Gelas Kopi

Pilihan Jisoo pada cold cup yang memiliki motif merah jambu dengan kisaran harga 32 ribu won atau sekira Rp 376 ribu.

Rose memilih tumbler dengan ukuran 458 ml dengan warna serba pink.

Tumbler pilihan Rose dijual seharga 25 ribu won atau sekitar Rp 294 ribu.

Sementara Jennie memilih mug keramik dengan gagang merah muda.

Mug dengan desain elegan ini dijual dengan harga 27 ribu won atau sekitar Rp 318 ribu.

Selain itu, Starbucks juga meluncurkan minuman BLACKPINK Strawberry Choco Cream Frappuccino Blended Beverage.

Minuman dingin ini berwarna merah muda dan hitam.

Perpaduan warna tersebut terinspirasi dari album terbaru Blackpink bertajuk "Born Pink" yang didapat dari sirup stroberi, susu oat, dan dark chocolate.

Minuman Starbucks X Blackpink ini dijual seharga Rp 69.000 hingga Rp 79.000, tergantung ukurannya.

Kolaborasi ini dirilis di delapan negara Asia, di antaranya adalah Indonesia, Malaysia, Vietnam, Filipina, Hongkong, dan Korea Selatan.

Adapun harga tumbler Starbucks X Blackpink berkisar Rp 485.000 hingga Rp 2 juta.

Blink (sebutan penggemar Blackpink) juga bisa mendapatkan bundel minuman dengan reusable cups edisi terbatas khusus pembelian 25 Juli 2023, serta Starbucks Card edisi Blackpink dengan melakukan top up sebesar Rp 500.000.

Periodenya sampai dengan 13 Agustus 2023, tetapi karena para Blink sangat antusias, kemungkinan hanya sampai stok habis.

Melalui situs stories.starbucks.com, mereka menjelaskan bahwa koleksi Starbucks dan BLACKPINK terinspirasi dari gaya cerah dan berani yang selalu ditampilkan oleh BLACKPINK.

Sementara Korea Mail Business Daily melihat kolaborasi BLACKPINK x Starbucks ini adalah bagian dari strategi Starbucks untuk menggaet fandom internasional BLACKPINK yang cukup luas, untuk meningkatkan penjualan produknya.

(TribunTravel.com/ni)

Kumpulan artikel libur Natal dan Tahun Baru