Breaking News:

RMCO Diperpanjang, Turis Asing Tidak Bisa Masuk ke Malaysia hingga 31 Desember

Selama periode tersebut, pintu perbatasan Malaysia juga masih akan ditutup dan turis asing tidak diizinkan masuk.

Instagram/ @albertorguezrguez
Petronas Twin Towers, Kuala Lumpur, Malaysia 

TRIBUNTRAVEL.COM - Perdana Menteri Muhyiddin Yassin memperpanjang periode Movement Control Order (RMCO) hingga 31 Desember.

Dengan demikian, selama periode tersebut, pintu perbatasan Malaysia juga masih akan ditutup dan turis asing tidak diizinkan masuk.

Dilansir oleh TribunTravel dari Malay Mail, perpanjangan RMCO dikarenakan pandemi Covid-19 tidak menunjukkan tanda-tanda mereda.

“Demi kebaikan, pemerintah telah memutuskan perpanjangan RMCO hingga 31 Desember 2020,” kata Muhyiddin.

4 Perbedaan Kemerdekaan Indonesia dan Malaysia yang Sama-sama Dirayakan Bulan Agustus

“Meskipun RMCO telah diperpanjang, saya yakin kehidupan semua orang tidak akan terganggu karena aktivitas sehari-hari masih dapat berlanjut seperti biasa, dengan standar baru dan kepatuhan pada prosedur operasi standar (SOP),” tambahnya.

Muhyiddin mengingatkan agar warganya terus menyesuaikan diri dengan memakai masker, cuci tangan, selalu menjaga kebersihan diri, dan menghindari tempat keramaian.

Pada periode ini, banyak sektor sudah diizinkan untuk beroperasi kembali, namun klub malam dan pusat hiburan masih ditutup.

Begitu pula dengan turis asing yang masih dilarang masuk ke negara itu guna mencegah munculnya kasus baru di Malaysia.

Kemudian, pemerintah juga memperbolehkan kegiatan olahraga, tapi tanpa keterlibatan peserta dan penonton internasional.

2 dari 2 halaman

Pada Jumat (29/8) Kementerian Kesehatan mencatat 10 kasus COVID-19 baru dengan delapan kasus berasal orang yang pulang dari luar negeri dan dua transmisi lokal.

Dalam siaran pers hariannya Covid-19, Direktur Jenderal Tan Sri Dr Noor Hisham Abdullah mengatakan saat ini total ada 9.306 kasus, dengan 151 kasus aktif yang sedang dirawat.

Mulai 1 Agustus 2020, Penerbangan ke Kamboja dari Malaysia dan Indonesia Ditutup Sementara

Mulai Awal Juni, Datang ke Malaysia Harus Bayar Biaya Karantina Rp 500 Ribuan per Hari

Malaysia Perpanjang Status Lockdown Hingga 9 Juni 2020

10 Hidangan Khas Lebaran dari Berbagai Negara, Ada Kue Luih di Malaysia yang Mirip Lapis

6 Negara yang Punya Lebih dari Satu Ibu Kota, Termasuk Malaysia

(TribunTravel.com/Gigih)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
RMCO Diperpanjangturis asingMalaysiaPandemi Covid-19 Curry Puff Keropok Lekor Popiah Ambuyat Nasi Kandar
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved