Breaking News:

Dari Inspirasi Film Hingga Kematian Elvis Presley, Ini 6 Fakta Tentang Film Home Alone

Menyambut Natal atau liburan film Home Alone pasti menghiasi layar televisimu.

YouTube
Home Alone. 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Arif Setyabudi

TRIBUNTRAVEL.COM - Menyambut Natal atau liburan film Home Alone pasti menghiasi layar televisimu.

Home Alone memang sering diputar di layar televisi saat liburan Natal dan tahun baru.

Film Home Alone ini ternyata memiliki banyak fakta yang belum banyak orang tahu lho, guys.

Yuk simak fakta-fakta menarik tentang Home Alone seperti dikutip TribunTravel.com dari theun.co.uk di bawah ini.

1. Home Alone terinspirasi dari film Uncle Buck


thesun.co.uk

Tanpa film Uncle Buck mungkin Home Alone tidak akan pernah ada.

Sutradara dan penulis skenario Uncle Buck dan Home Alone adalah John Hughes.

John Hughes mendapatkan ide menulis Home Alone saat pembuatan film Uncle Buck.

Ketika Macaulay Culkin juga bermain di Uncle Buck, John Hughes memutuskan untuk membuat film untuknya.

2 dari 3 halaman

2. Ada dua Culkin di film Home Alone


thesun.co.uk

Pemeran utama dalam film ini adalah Macaulay Culkin.

Namun, tahukah kamu ternyata adiknya Kieran Culkin juga bermain dalam film tersebut.

Adik Macaulay Culkin bermain sebagai Fuller yang jadi sepupu dari Kevin yang diperankan Macaulay Culkin.

3. Film ini jadi bukti Elvis Presley masih hidup


thesun.co.uk

Beberapa penggemar percaya film ini jadi bukti sang lengenda rock masih hidup.

Mereka percaya raja rock tersebut berada di antrian saat ibu Kevin, Kate McCallister menanyakan keberadaan anaknya.

4. Rumah McCallister masih diburu para turis


weknowmemes.com

Rumah yang digunakan syuting film Home Alone ini ternyata sangat menarik wisatawan.

Para wisatawan masih banyak mengunjungi rumah yang terletak di Licoln Avenue, Illinois, Amerika Serikat.

3 dari 3 halaman

5. Semua adegan diambil di Chicago


thesun.co.uk

Dalam film diceritakan keluarga McCallister terbang ke Paris untuk liburan.

Ternyata, film tersebut tidak benar-benar ke Paris.

Home Alone hanya melakukan pengambilan gambar di Chicago.

6. Laba-laba di satu adegan nyata


thesun.co.uk

Sebuah laba-laba besar benar-benar ditempatkan di wajah Daniel Stern di film Home Alone tersebut.

Sang aktor mengatakan hanya takut sesaat saja.

Gimana guys, menarik bukan fakta-fakta di film Home Alone ini?

Selanjutnya
Sumber:
Tags:
ChicagoAmerika SerikatHome Alone Quincy Jones Pager (Beeper) Brittney Griner Benjamin Franklin
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved