Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Mata Lokal Travel

Harga Tiket Masuk Pantai Koka di Desa Wolowiro, Paga, Sikka, NTT

Penulis: Sinta Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemandangan teluk Pantai Koka di sisi barat Bukit Ndete Sare.

TRIBUNTRAVEL.COM - Flores memang dikenal dengan pantainya yang memanjakan mata.

Salah satunya Pantai Koka.

Pantai Koka. (Chapsorini, CC BY-SA 4.0 , via Wikimedia Commons)

Perairan yang bersih dengan gradasi laut warna hijau tosca dan batu karang hitam menjadi daya tarik utama Pantai Koka.

Selain itu, Pantai Koka juga memiliki pasir pantai berwarna putih nan halus.

Baca juga: Air Terjun Mauhalek, Tempat Wisata Alam di Dusun Futumuti, Desa Raiulun, Lasiolat, Belu, NTT

Pantai Koka berlokasi di Desa Wolowiro, Kecamatan Paga, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur. 

Sekitar 49 kilometer arah barat Kota Maumere di pesisir selatan Kabupaten Sikka.

LIHAT JUGA:

Tempatnya yang tersembunyi, bersih, dan alamnya yang begitu indah membuat tempat wisata ini digandrungi wisatawan mancanegara. 

Hari-hari biasa di pantai ini, pengunjung umumnya wisman sementara akhir pekan banyak dikunjungi wisatawan lokal.

Fritz, pemandu wisata asal Manggarai Timur yang dijumpai di Pantai Koka mengatakan, sudah enam kali mengunjungi tempat wisata ini bersama kliennya, wisatawan mancanegara.

Baca juga: Jadwal Kapal Pelni Rute Flores Timur-Baubau 26 September 2024, Harga Tiket Murah Mulai Rp 100 Ribuan

"Pantai Koka the best beach of Maumere karena lokasinya tersembunyi, jauh dari keramaian dan yang datang ke sini sangat sedikit orangnya. Maka wisatawan asing sangat senang sekali datang ke Pantai Koka," ujar Fritz yang sedang menemani sepasang suami istri asal Belanda di Pantai Koka, Sabtu (7/9/2024).

Selain Fritz, salah satu pengunjung Pantai Koka, Yohanes Simon Thomas memboyong anggota keluargnya menghabiskan akhir pekan di Pantai Koka. 

Pantai Koka di Kabupaten Sikka, Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur. (KOMPAS.com/NANSIANUS TARIS)

Ia warga Kota Maumere namun asalnya di Desa Wolowiro. 

"Dilihat dari topografi alamnya, Pantai Koka ini sangat menarik dan luar biasa. Sehingga banyak orang mau ke sini. Tapi yang menjadi soal adalah bagaimana pengelolaan di sini," kata Yohanes.

Untuk mengunjungi Pantai Koka, wisatawan akan dikenakan tiket yang akan dibayarkan sebanyak dua kali.

Pembayaran tiket masuk akan dikenakan di pintu pertama sebesar Rp5.000 untuk pengendara motor dan Rp10.000 untuk pengendara mobil.

Selanjutnya sebelum masuk kawasan Pantai Koka, wisatawan akan diminta kembali membayar retribusi parkir dengan harga tiket yang sama seperti sebelumnya.

Baca juga: Sejuknya Hutan Bambu di Flores, Nusa Tenggara Timur, Cocok Buat Healing dan Jalan-jalan

Rekomendasi Hotel Murah di Maumere

Jika ingin mengunjungi Pantai Koka, wisatawan bisa menginap di Maumere.

Adapun jarak Pantai Koka dari Maumere sekira 48 km atau dapat ditempuh selama 1,5 jam berkendara.

Berikut rekomendasi hotel murah di Maumere untuk menginap pada 26-27 Oktober 2024 yang dirangkum dari Booking.com.

Ilustrasi hotel murah. (Unsplash/Julian Hochgesang)

1. FX72 Beach Resort Maumere

FX72 Beach Resort Maumere menyediakan akomodasi dengan kolam renang outdoor, parkir pribadi gratis, taman, dan lounge bersama. 

Fasilitas yang tersedia di akomodasi ini adalah restoran, layanan kamar, resepsionis 24 jam, dan WiFi gratis di seluruh area akomodasi. 

FX72 Beach Resort Maumere menawarkan hiburan malam dan meja layanan wisata.

Di hotel, setiap kamar memiliki meja kerja, seprai, dan teras dengan pemandangan taman. 

Selain memiliki kamar mandi pribadi dengan shower dan amenitas kamar mandi gratis, unit tertentu di FX72 Beach Resort Maumere juga menyediakan pemandangan laut. 

Unit di FX72 Beach Resort Maumere dilengkapi area tempat duduk.

FX72 Beach Resort Maumere berlokasi di Jalan Raya Maumere Magepanda, Maumere, NTT.

Tarif menginap mulai Rp 150.000 per malam.

Baca juga: Padang Bela Bukit Aransina, Surga Tersembunyi di Desa Aransina, Tanjung Bunga, Flores Timur, NTT

2. Merlin Hotel

Merlin Hotel merupakan akomodasi bintang 2 yang terletak di Maumere. 

Fasilitas di akomodasi ini meliputi restoran, lounge bersama, resepsionis 24 jam, dan WiFi gratis. 
 
Merlin Hotel menawarkan layanan concierge, meja layanan wisata, dan penitipan barang.

Semua kamar di hotel memiliki AC dan meja kerja.

Merlin Hotel berlokasi di Jalan Gajah Mada, Maumere, NTT.

Tarif menginap mulai Rp 235.835 per malam.

3. Pantai Paris Homestay

Pantai Paris Homestay menyediakan akomodasi WiFi gratis, fasilitas barbekyu, taman, dan gratis parkir pribadi.

Pantai Paris Homestay menyediakan teras.

Menginap di sana, tamu bisa snorkeling di sekitarnya.

Pantai Paris Homestay berlokasi di Jalan Nasional Larantuka, Wetakwekoh, Maumere, NTT.

Tarif menginap mulai Rp 310.000 per malam.

(Tribunflores.com/Cristin Adal)(TribunTravel.com/SA)

Artikel ini telah tayang di Tribunflores.com dengan judul Terpesona dengan Pemandangan Alam Pantai Koka, Fritz: The Best Beach of Maumere.