● 500 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu perendam (aduk rata):
● 2 siung bawang putih, dihaluskan
● 1 sendok teh ketumbar bubuk
● 2 cm jahe, diparut
● 1 sendok teh garam
Bumbu tumbuk kasar:
● 5 butir bawang merah
● 2 siung bawang putih
● 4 buah cabai merah besar
● 5 buah cabai merah keriting
● 1/2 sendok teh terasi, dibakar
● 3 cm kencur
● 3 buah kemiri, disangrai
Cara membuat:
- Lumuri ikan dengan bahan perendam. Diamkan 15 menit.
- Goreng ikan lele di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat. Sisihkan.
- Bumbu, rebus bumbu tumbuk kasar, garam, merica, dan gula pasir sampai mendidih dan bumbu harum.
- Tuang bumbu di atas ikan lele. Bubuhi air jeruk limau.
Baca juga: 5 Resep Masakan Bandeng Simpel untuk Lauk Sarapan di Rumah, Cuma 30 Menit Aja
4. Resep pecak terung
Bahan:
● 3 buah terung dibelah 2 bagian
● 2 lembar daun salam
● 2 cm lengkuas, dimemarkan
● 200 ml santan dari 1/4 butir kelapa
● 1 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
● 4 buah cabai merah besar
● 4 butir bawang merah
● 2 siung bawang putih
● 1 buah tomat
● 2 cm kencur
● 3 butir kemiri, sangrai
● 1 sendok teh garam
Cara memasak:
- Goreng terong hingga layu, sisihkan. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas sampai harum.
- Masukkan santan. Masak sambil diaduk hingga bumbu kental.
- Siramkan di atas terong.
5. Resep pecak belanak
Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
● 5 ekor ikan belanak, dikerat-kerat
● 1 sendok teh garam
● 1 sendok teh air jeruk nipis
● Minyak untuk menggoreng
Bahan sambal:
● 4 buah cabai merah besar, digoreng
● 4 buah cabai merah keriting, digoreng
● 4 buah cabai rawit, digoreng
● 5 butir bawang merah
● 2 buah tomat, digoreng
● 1 sendok teh terasi, digoreng
● 3/4 sendok teh garam
● 1/2 sendok teh gula pasir
Lalapan:
● 1 buah ketimun
● 8 lembar daun selada
● 4 tangkai daun kemangi
● 200 gram kol, dipotong-potong
Cara memasak:
- Haluskan bahan sambal. Aduk rata.
- Lumuri ikan belanak dengan garam dan air jeruk nipis.
Diamkan 10 menit. Goreng sampai matang. - Masukkan ikan belanak ke dalam sambal. Tekan-tekan sampai agak gepeng.
- Sajikan dengan lalapan dan nasi hangat.
TribunTravel/nurulintaniar
Baca tanpa iklan