Belum lagi dengan siraman bumbu kacang yang kental, bikin kuliner ini jadi salah satu menu favorit.
Tak heran jika setiap hari Sate Jando Gasibu selalu dibanjiri pelanggan.
Bahkan terkadang pelanggan harus antre terlebih dahulu untuk menikmati kelezatan Sate Jando Gasibu.
Lokasi: Jalan Hayam Wuruk, Citarum, Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
Baca juga: 6 Makan Siang Enak Dekat Tempat Wisata Solo Safari, Bisa Ditempuh Jalan Kaki
5. Braga Permai
Meski usianya sudah lebih dari seabad, namun eksistensi Braga Permai memang tak perlu diragukan lagi.
Dari masa ke masa, Braga Permai selalu menjadi tujuan kuliner pilihan bagi wisatawan dari berbagai daerah.
Untuk menunya, Braga Permai bisa dibilang menghidangkan kuliner yang sangat lengkap.
Bahkan menu yang ditawarkan Braga Permai dikelompokkan menjadi 6 jenis.
Menu-menu di Braga Permai memiliki harga yang beragam, dibanderol mulai Rp 25.000.
Sebagai informasi, Braga Permai beroperasi setiap Senin-Jumat mulai pukul 08.00 - 22.00 WIB.
Sementara untuk Sabtu-Minggu, Braga Permai buka mulai pukul 07.00 - 22.00 WIB.
Lokasi: Jalan Braga Nomor 58, Braga, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.
6. Lontong Kari Kebon Karet
Ingin menyantap kuliner legendaris sewaktu makan siang?