TRIBUNTRAVEL.COM - Viral kelakuan unik yang dilakukan seorang balita.
Bagaimana tidak, balita ini kedapatan berada di atas genteng lantai 3 rumah neneknya.
Baca juga: Video Viral Detik-detik Pria Menangkap Balita yang Jatuh dari Gedung Lantai 6
Baca juga: Update Terbaru Balita yang Dilindas Pajero di Makassar, Pengemudi Tidak Ditahan
Keberadaan balita di atas genteng ini diketahui orang tuanya setelah mendengar tangisannya.
Belakangan terkuak aksi balita di atas genteng terinspirasi oleh kartun ayam.
Baca juga: Aksi Heroik 5 Penumpang Selamatkan Balita 2 Tahun yang Berhenti Napas dalam Penerbangan
Baca juga: Video Viral, Kaleng Wafer Nyangkut di Kepala Balita, Minta Bantuan Damkar & Bisa Lepas 10 Menit
Ya, video seorang balita naik ke atas genteng lantai 3 rumah neneknya viral di media sosial.
Balita tersebut naik ke atas genteng karena berimajinasi setelah menonton kartun ayam di aplikasi Youtube
Diketahui aksi balita yang naik ke atas genteng seorang diri tanpa pendampingan orang dewasa itu terjadi di Bandung, Jawa Barat.
Kisah balita ini kemudian dibagikan oleh sang ibu melalui akun TikToknya @firsialda_, Senin (16/10/2023).
Kejadian tersebut bermula saat mereka sedang menginap di rumah orangtua mereka.
Dalam unggahan di akun TikTok, sang ibu menjelaskan bahwa anaknya, Nathan sedang bermain di rumah neneknya.
Saat itu dia melihat Nathan naik ke lantai atas. Awalnya dia mengira bahwa Nathan ingin bermain dengan pamannya di kamar.
Namun ketika dia mencarinya, Nathan tidak ada di sana.
Hal ini sontak membuat keluarga panik.
“Lagi main di rumah oma, panik serumah Natnat hilang. Aku liat banget dia naik ke lantai atas, aku pikir mau main sama om di kamarnya, tapi waktu disamperin gak ada! panik banget mau nangis," kata sang ibu dalam unggahan TikToknya.
Setelah mencari Nathan di sekitar rumah, sang ibu mendengar suara tangisan Nathan dari atap rumah.
Baca tanpa iklan