Selepas itu, masyarakat berjajar di tempat yang sudah disediakan, dan menikmati bubur india bersama-sama.
Tawa dan syukur mewarnai buka puasa yang dilaksanakan ratusan warga di Masjid Jami Pekojan.
Sembari bercengkrama, sejumlah warga secara lahap menikmati bubur india di Masjid Jami Pekojan.
Tak hanya masyarakat sekitar yang ikut berbuka di Masjid Jami Pekojan, beberapa orang juga berasal dari luar Kota Semarang.
Joko Saptono (35) misalnya, warga Kabupaten Demak, yang juga ikut berbuka puasa di Masjid Jami Pekojan.
Karena pekerjaan, Joko kebetulan mampir ke Masjid Jami Pekojan untuk melaksanakan shalat magrib.
Menurutnya, tradisi berbuka puasa dengan hidangan bubur india di Masjid Jami Pekojan sangat berbeda dengan Masjid lainnya.
"Baru kali ini saya merasakan bubur india, rasa rempahnya benar-benar terasa. Tekstur buburnya juga sangat kenyal, berbeda dari bubur kebanyakan," jelasnya.
Ditambahkannya, adanya bubur india di Masjid Jami Pekojan menjadi hal tersendiri untuk warga luar Kota Semarang yang mampir.
"Kalau tidak mampir ke Masjid Jami Pekojan saya juga tidak bisa merasakan bubur india ini," tambahnya. (*)
Baca juga: Malunya Turis Singapura, Makan di Acara Hajatan yang Dikira Restoran
Baca juga: Daftar Menu Buka Puasa Masjid Jogokariyan Jogja Selama Ramadhan 2022, Ada Empal Gentong
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Bubur India Masjid Jami Pekojan Menu Berbuka Khas Gujarat