TRIBUNTRAVEL.COM - Ingin punya gantungan kunci yang unik sekaligus langka?
Mungkin traveler bisa mencoba peruntungan untuk memenangkan lelang yang digelar oleh Aviationtag.
Melansir laman Simple Flying, Minggu (23/1/2022), Aviationtag kembali menggelar lelang untuk keperluan amal.
Kali ini, perusahaan yang berbasis di Jerman tersebut melelang gantungan kunci yang terbuat dari kulit luar pesawat yang telah didaur ulang.
Baca juga: Berlian Hitam Terbesar di Dunia Dipamerkan Pertama Kali di Dubai, Akan Dilelang Februari 2022
Gantungan kunci langka dengan tampilan kombinasi warna menarik tersebut dijual untuk membantu Rumah Sakit Balthasar Children's & Young Adults yang berbasis di Cologne, dekat kantor pusat perusahaan.
Ketika Jerman dilanda banjir besar pada tahun 2021 lalu, Aviationtag langsung terjun, meluncurkan lelang suku cadang langka dari Airbus A380 pertama.
Pelelangan itu sukses dengan besarnya jumlah pendapatan untuk membantu para korban yang terkena dampak banjir.
Avaitiontag sekarang kembali dengan lelang baru.
Kali ini, 14 bagian kulit pesawat diperebutkan, dengan beberapa sudah terbukti sangat populer di lelang eBay.
Baca juga: Jamur Truffle Super Mahal di Dunia Dilelang, Terjual Rp 1,7 Miliar
Gantungan kunci yang dilelang terbuat dari baling-baling kecil pesawat Boeing 747 yang dikenal sebagai Queen of the Skies.
Setiap bagian dibuat sedikit berbeda seperti halnya ciri khas yang selalu ditonjolkan Aviationtag.
Boeing 747 Eva Air Sangat Populer
Tahun lalu, Aviationtag telah membuat gantungan kunci dari Boeing 747 terakhir yang dioperasikan oleh Eva Air .
Bagian dari pesawat tersebut masih tersedia di situs web perusahaan, meskipun hanya memiliki satu warna.
Tiga gantungan kunci lainnya dari pesawat adalah bagian dari lelang, masing-masing berisi teks.
Baca juga: 73 Pesawat Mangkrak di Bandara Dilelang, Boeing 707 Dijual Murah