1. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan cabai merah. Aduk sampai layu. Tambahkan ampela. Aduk rata.
2. Masukkan kangkung. Aduk sampai rata. Bubuhi garam, dan gula merah. Aduk hingga matang.
4. Resep Tumis Kangkung Ikan Peda
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
1 ekor ikan peda asin, goreng, suwir kasar
2 ikat kangkung, siangi
4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
2 buah tomat hijau, potong-potong
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
50 ml air
1 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
5 buah cabai merah keriting
2 buah cabai merah besar
Cara Membuat Tumis Kangkung Ikan Peda:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daun jeruk dan tomat hijau. Tumis sampai layu.
2. Tambahkan kangkung, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Tuangi air. Masak sampai bumbu meresap.
4. Menjelang diangkat, masukkan ikan peda. Aduk rata.
5. Resep Tumis Kangkung Bumbu Rica