Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

5 Tempat Makan Burger Enak di Bali, Ada Boss Man hingga The Butcher’s Club

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi burger enak di Bali.

TRIBUNTRAVEL.COM - Bali punya beragam daya tarik dari mulai tempat wisatanya hingga beragam kulinernya yang lezat.

Mulai dari kuliner tradisional hingga makanan kekinian, semua bisa ditemukan saat liburan ke Bali.

Banyaknya wisatawan asing yang liburan ke Bali membuat kawasan ini menyuguhkan makanan ala Barat, termasuk burger.

Tak sulit menemukan kuliner burger di Bali, variasinya pun banyak.

Dilansir TribunTravel dari bigseventravel.com, berikut rekomendasi kedai burger enak di Bali yang menyajikan sajian burger terbaik.

1. Boss Man

Boss Man Bali memiliki enam menu burger khasnya dengan bahan-bahan terbaik.

Salah satu menu khasnya adalah burger dengan babi guling yang dibalut dengan lawar daun singkong, sambal Bali, dan mayones.

Kedai Boss Man Burger ini memiliki tiga cabang di Bali, yakni di Canggu, Seminyak, dan Sanur.

2. Naughty Nuri's

Naughty Nuri's terkenal dengan hidangan lezatnya yang disajikan dalam bentuk iga, steak, dan hidangan daging babi yang menakjubkan.

Namun, raja dari semua menu Naughty Nuri's adalah burgernya.

Burger khas Naughty Nuri's punya gaya klasik dengan roti yang juicy dengan kematangan yang sempurna

3. WACKO Burger Cafe

Jika traveler datang ke kedai burger yang satu ini, sudah pasti nafsu makanmu meningkat setelah melihat burger-burger dalam ukuran yang besar.

Halaman
12