Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Viral di Medsos, Seorang Wanita Terkurung di Toilet Selama 24 Jam saat Karantina di Hotel

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pintu hotel

Namun, dia kecewa ketika setelah terjebak selama 12 jam di dalam kamar mandi.

Hal ini karena petugas meletakkan makanan di depan pintu hanya dengan membunyikan bel sehingga tidak masuk ke dalam kamar.

"Perut lapar, anginnya macam-macam bunyi, mulut kering. Aku sampai minum air keran. Waktu azan Zohor, terdengar troli datang. Siap bel, tapi tidak ada," ujarnya.

Hampir 20 jam terjebak di toilet, telepon di kamar hotel semakin berdering begitu juga bel pintu tapi tetap tidak ada bantuan.

Jadi, satu-satunya pilihan yang dimiliki adalah melakukan vandalisme.

Pertama wanita tersebut melepas kusen pintu kayu yang mempunyai banyak paku, kemudian membuat lubang di pintu.

“Tripleks pintu ternyata kayu solid (papan tebal). Saya tarik dari dalam, sampai saya dapat mencapai pemegang kunci. Sangat capek, saya berusaha membukanya. Bahkan sampai jam 19.00 saya masih di kamar mandi,” tambahnya.

Momen yang ditunggu-tunggu akhirnya terjadi ketika pintu dibuka oleh sekelompok petugas yang memakai Alat Pelindung Diri (APD) lengkap sekitar pukul 19.00, artinya hampir 24 jam sejak gadis itu terjebak di toilet.

"Aku berteriak dari toilet sangat keras, katanya suara saya terdengar sayup-sayup setelah masuk tadi. Bayangkan saya teriak selama ini tidak ada yang mendengar,” ujarnya seraya menambahkan bahwa ternyata pintu toilet bermasalah.

Terlepas dari trauma kejadian itu, dia bersyukur bahwa 'tetangga' di lantai yang sama di hotel tersebut peduli dan segera melaporkan ke petugas.

Petugas kesehatan mengatakan melihat ada yang tidak beres. Sarapan, makan siang, makan malam tidak tersentuh di depan kamar.

“Kepada tetangga satu lantai, yang perhatikan saya tidak bawa makan. Terima kasih sudah peduli,” ujarnya.

Hingga tulisan ini dimuat, postingan tersebut telah disukai lebih dari 21 ribu kali dan telah di retweet sebanyak 20 ribu kali oleh pengguna Twitter.

Usai Viralkan Odading Mang Oleh, Ade Londok Kini Kunjungi Tempat Mandi Iron Man

Viral di Medsos, Tangki Berisi 50 Ribu Liter Wine Pecah dan Banjiri Area di Sekitarnya

Viral di Medsos, Supermarket Dikritik Warganet Gara-gara Jual Buket Rontokan Daun Musim Gugur

Viral di Medsos, Fenomena Awan Hitam Melingkar Menyelimuti Puncak Gunung Fuji, Pertanda Apa?

Viral di Medsos, Bule Wanita Terekam Lompati Pagar Pembatas Kawah Bromo

(TribunTravel.com/Gigih)