TRIBUNTRAVEL.COM - Pernahkah traveler mencoba hidangan "telur abadi" atau century egg khas Tiongkok?
Telur abadi atau century egg merupakan makanan tradisional China yang cukup terkenal.
Telur abadi dibuat dengan cara mengubur telur dalam wadah berisi campuran tanah liat, abu, garam dan kapur sampai memiliki aroma kuat dan rasa asin.
Telur abadi bukan satu-satunya hidangan tradisional khas Tiongkok yang tak biasa.
Dirangkum TribunTravel dari laman AsiaOne, traveler perlu tahu 10 kuliner ekstrem di Tiongkok yang lebih tidak biasa yang bisa kamu temukan saat liburan ke China.
Ox Dung Hotpot atau hotpot kotoran sapi merupakan makanan sejenis sup yang dibuat dari cairan yang diperas dari rumput yang sudah dicerna dalam perut hewan (sapi atau lembu).
Cairan ini ditambahi air dan rempah-rempah untuk menyamarkan aromanya yang menyengat.
Konon, makanan ini baik untuk kesehatan pencernaan.
2. Janin ayam hidup
Di Nanjing, ibu kota provinsi Jiangsu, janin unggas hidup khususnya janin ayam menjadi makanan tradisional yang lezat.
Biasanya, telur yang cocok untuk makanan ini adalah saat perkembangan telur sekitar 11-12 hari sebelum bulu mulai tumbuh.
Ayam dalam telur dianggap bergizi tinggi dan bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh.
3. Udang mabuk
Kelezatan makanan tradisional dari Shanghai dan Zhejiang ini berisi udang sungai hidup.
Crustacea itu disajikan dalam mangkuk kaca berisi anggur.