TRIBUNTRAVEL.COM - Kalau kamu cari destinasi liburan akhir pekan yang beda, Kepulauan Selayar di Sulawesi Selatan punya banyak tempat wisata eksotis untuk dieksplorasi.
Salah satu yang populer adalah Pulau Gusung, sebuah pulau kecil dengan pasir putih yang memesona.
Pulau ini sering jadi pilihan traveler yang ingin healing singkat sambil menikmati suasana tropis khas Sulawesi Selatan.
Dengan keindahan laut biru jernih dan suasana tenang, Pulau Gusung cocok banget untuk itinerary liburan akhir pekan bareng teman atau pasangan.
Baca juga: Air Terjun Bissappu di Bissappu Bantaeng, Sulawesi Selatan: Wisata Air Indah & Terjangkau
Tempat wisata ini juga terkenal dengan spot snorkelingnya, karena terumbu karang dan ikan-ikan kecil masih sangat terjaga.
Kalau suka fotografi, Pulau Gusung juga menawarkan banyak spot cantik buat kamu yang hobi hunting foto instagramable.
Untuk menuju Pulau Gusung, kamu perlu menyeberang menggunakan perahu tradisional dari Kota Benteng, pusat Kepulauan Selayar.
Pulau ini terletak Bontolebang, Kecamatan Bontoharu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.
Letak pulau ini cukup strategis yang bisa ditempuh beberapa menit saja dari pusat kota.
Baca juga: Hutan Pinus dan 7 Wisata Populer di Malino Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan
Pulau ini memiliki panorama alam indah yang patut untuk disinggahi ketika berada di Sulawesi Selatan.
Suasana alam yang masih alami dan tak banyak terjamah tangan manusia menjadi daya tarik utama pulau tak berpenghuni ini.
Terdapat banyak destinasi wisata cantik dan kegiatan menarik yang bisa dilakukan saat berkunjung ke Pulau Gusung.
Selain itu, pulau eksotis ini juga telah dilengkapi beberapa fasilitas yang cukup memadai untuk memanjakan dan memenuhi kebutuhan para wisatawan.
Maka tidak salah menjadikan pulau eksotis ini sebagai tempat wisata yang harus dimasukkan daftar kunjungan berikutnya.
Baca juga: 5 Wisata Religi di Makassar, Sulawesi Selatan: Favorit Traveler Muslim
Daya Tarik yang Dimiliki Pulau Gusung Selayar
1. Air Laut dan Pasir Putih yang Bersih
Pulau ini merupakan salah satu gugusan pulau kecil yang dikelilingi perairan yang jernih.
Hal itu pulalah yang menjadi daya tarik pulau eksotis ini.
Wisatawan yang berada di pulau ini akan dimanjakan dengan birunya air laut yang selaras dengan langit yang terlampau luas menjadi pemandangan khas tempat ini.
Bak menjadi satu kesatuan, air laut yang bersih adalah pasangan pasir putih yang lembut.
Pesisir pantai di Pulau Gusung ini memiliki hamparan pasir bersih yang akan menyihir para wisatawan.
Air laut yang bersih dan pantai putih yang lembut menimbulkan gradasi warna yang menawan memanjakan mata.
2. Pesona Alam Bawah Laut
Sudah bukan rahasia lagi bahwa Sulawesi merupakan surga baharinya Indonesia, begitu pula dengan pulau cantik ini.
Panorama alam bawah laut yang cantik menjadi alasan para wisatawan berkunjung ke tempat ini.
Aneka biota laut yang jarang ditemui bisa disaksikan langsung dengan mata telanjang.
Maka tidak heran jika bukan hanya wisatawan domestik namun mancanegara yang datang ke tempat ini.
3. Pemandangan Pulau yang Menawan
Pulau Gusung merupakan pulau yang masih alami serta memiliki suasana yang asri, maka tidak heran jika tempat ini menyajikan pemandangan indah menyejukkan mata.
Pepohonan hijau yang rindang menjadi warna tersendiri bagi pulau ini sehingga tampak lebih asri dan sejuk.
Baca juga: Itinerary Liburan ke Pulau Samalona, Sulawesi Selatan: Bujet Gak Sampai Rp 1 Juta
Rute Menuju Pulau Gusung
Pulau ini termasuk pulau kecil tak berpenghuni yang terletak di Bontoharu, Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.
Pulau tersebut berada di barat Pulau Selayar yang berjarak sekitar 1 mil.
Untuk berkunjung ke tempat ini bisa ditempuh sekitar 15 menit dengan menggunakan perahu motor dari kawasan Benteng.
Pulau yang letaknya tak jauh dari Kota Makassar ini juga bisa dicapai lewat dermaga Makassar.
Butuh waktu sekitar sepuluh menit dari dermaga dengan menggunakan perahu motor.
Selama perjalanan para wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan laut lepas dan angin yang menyejukkan.
Sesampainya di sana wisatawan akan disambut alam yang hijau dan pesisir yang memukau.
Biaya Wisata ke Pulau Gusung Selayar
Untuk menikmati panorama indah yang dimiliki pulau indah di Sulawesi Selatan ini harganya cukup bersahabat.
Para wisatawan hanya perlu membayar biaya menumpangi perahu motor sekitar Rp 20.000 sebagai alat transportasi menuju pulau ini.
Sedangkan untuk harga tiket masuk, wisatawan harus membayar mulai dari Rp 200.000 untuk weekdays dan Rp 300.000 untuk weekend.
Harga tiket tersebut bisa saja berubah, oleh karena itu ada baiknya mencari tahu update harga terbaru tiket masuk wisata pulau ini.
Baca juga: Air Terjun Leang Paniki: Tempat Wisata Hidden Gem di Gowa, Sulawesi Selatan
Kegiatan yang Menarik Dilakukan di Pulau Gusung
1. Berkunjung dan Bermain di Pesisir Pantai
Berada di Pulau Gusung tidak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke pantainya.
Wisatawan bisa menikmati panorama perairan di pulau ini sambil bersantai di tepi pantai.
Selain bersantai kegiatan menarik yang bisa dilakukan yaitu bermain di pesisir pantai seperti bermain pasir, berjemur atau berjalan santai sambil merasakan pasir pantai nan lembut serta bersih.
2. Menikmati Keindahan Bawah Laut dan Memancing
Tak mau kalah dengan destinasi menarik lain di Sulawesi Selatan, pulau cantik ini juga menawarkan keindahan bawah laut yang menawan.
Wisatawan bisa menyaksikan secara langsung keindahan biota laut dan terumbu karang yang unik secara langsung dengan diving atau snorkeling.
Kegiatan menarik ini patut untuk dicoba sangat berada di Pulau Gusung Ini.
Jika ingin kegiatan yang lebih santai, wisatawan bisa berenang di bibir pantai.
Berenang di pesisir pantai perairan pulau yang jernih menjadi aktivitas favorit karena ombaknya tidak terlalu besar sehingga aman untuk anak-anak.
3. Melihat Langsung Hutan Mangrove
Menariknya ketika mengunjungi tempat ini adalah bisa melihat hutan mangrove secara langsung di area pantai.
Terdapat ratusan pohon mangrove yang sengaja ditanam untuk menghalau abrasi yang kerap menerjang pantai.
Uniknya hutan mangrove di tempat ini sengaja dibentuk menyerupai perahu yang unik.
Bentuk itulah yang menarik para wisatawan untuk datang melihatnya.
Selain menikmati pesona alam yang indah, wisatawan juga bisa berwisata edukasi sekaligus.
Selain pantai yang indah banyak terdapat pada kota ini kamu juga dapat mencoba salah satu objek wisata di Makassar yaitu Pulau Gusung.
Untuk menyeberang dan menuju pulau ini menggunakan perahu yang telah di sediakan.
Perjalanan menuju tempat ini sendiri akan memakan waktu selama kurang lebih 15 menit menggunakan perahu.
Pulau yang terbentuk akibat tumpukan pasir yang semaki membesar setiap waktunya ini.
Menjadi tempat wisata baru yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga.
Tempat ini juga menjadi spot memancing yang menyenagkan.
TribunTravel.com
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.