TRIBUNTRAVEL.COM - Malaysia terkenal dengan wisata kuliner terbaik khas negeri jiran.
Kuliner yang paling terkenal dan banyak beredar di Singapura serta Indonesia adalah Nasi Lemak khas Malaysia.
Ada yang unik dengan sajian Nasi Lemak khas Malaysia, yakni penyajian dengan daun pisang.
Saking terkenalnya, nasi lemak jadi banyak diperbincangkan di seluruh dunia.
Kita pun jangan sampai ketinggalan. Yuk, simak lima fakta unik nasi lemak di bawah ini.
1. Nasi lemak masuk ke dalam 10 makanan tersehat internasional pada tahun 2016
Banyak yang bingung saat fakta ini muncul ke permukaan.
Satu porsi lengkap nasi lemak dengan ayam goreng saja sudah mengandung 800 sampai 1000 kalori.
Tapi menurut majalah TIME yang membuat kategori tersebut, meski nasi lemak tinggi kalori, menu ini punya keseimbangan kadat protein dan karbohidrat.
Cabai pada sambalnya juga bisa mendorong metabolisme tubuh. Menarik, kan?
2. Nasi lemak pertama disebut pada tahun 1909
Nasi lemak pertama disebut dalam sebuah buku berjudul The Circumstancs of Malay Life yang ditulis oleh Sir Richard Olof Winstedt.
Dalam buku tersebut, nasi lemak disebut sebagai makanan khas Malaysia dan juga menjadi salah satu bagian dari kultur Malaysia.
3. Nama nasi lemak berasal dari proses memasaknya
Ternyata, proses memasak nasi lemak menjadi pencetus nama makanan ini.
Proses memasaknya adalah nasi direndam dalam santan lalu dikukus.
Karena itulah diberi nama lemak karena nasinya sendiri saja sudah mengandung lemak dari santan.
Berasnya sendiri biasanya dimasak dengan daun pandan yang memberi rasa unik tersendiri.
TONTON JUGA :
• Cara Dapatkan Tiket KA Lokal dan Komuter Gratis selama Promo Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 74
• Seolah Ingin Hilangkan Image Raja Delay, Juli 2019 Lion Air Catat Ketepatan Waktu 80,76 Persen
• 6 Kuliner Khas Gresik yang Cocok Jadi Menu Makan Siang
4. Nasi lemak punya 7 varian rasa berbeda di penjuru Asia Tenggara
Orang India Malaysia menggunakan kari untuk campuran nasi lemak.
Di Riau, nasi lemak juga menjadi makanan khas dengan sajian seafood.
Sementara di Medan, nasi lemak ditambahkan lontong medan.
Hal ini dikarenakan nasi lemak mengalami penyesuaian terhadap selera masing-masing daerah.
5. Di Singapura, ada burger dengan varian nasi lemak
Salah satu restoran cepat saji yang sudah mendunia di Singapura membuat satu menu burger yang tidak biasa, yaitu varian nasi lemak.
Banyak yang bilang kalau rasanya hampir mirip dengan nasi lemak, hanya saja sambalnya terasa lebih manis.
Tidak hanya itu, di Singapura juga ada juga onigiri dengan pilihan varian nasi lemak, juga nasi lemak dengan campuran ayam goreng ala Korea.