Breaking News:

Tamu Hotel di Surabaya Ini Melahirkan Seorang Diri di Kamar

seorang ibu hamil yang melahirkan sendiri di Hotel Cleo Jemursari, Surabaya.Ibu hamil tersebut tidak mengetahui jika waktu persalinan telah tiba

Askideas.com
Ilustrasi 

TRIBUNTRAVEL.COM - Kekuatan ibu demi mempertahankan keselamatan anak memang begitu luar biasa, ini pun dibuktikan oleh seorang ibu hamil yang melahirkan sendiri di Hotel Cleo Jemursari, Surabaya.

Ibu hamil tersebut tidak mengetahui jika waktu persalinan telah tiba, ia lantas memilih untuk menginap di hotel tersebut.

Ibu bernama Zita Kurnia pun harus terpaksa harus melahirkan sendiri di ruang kamarnya.

TONTON JUGA

Beruntungnya, Zita berhasil melahirkan sendiri seorang anak berjenis kelamin laki-laki.

Meski sendirian saat persalinan, bayi yang dilahirkan dalam keadaan sehat dan selamat.

Usai melahirkan, Zita pun bingung, tidak tahu apa yang harus dilakukan.

Akhirnya, ia pun memilih menghubungi command Center 112.

Nomor bebas pulsa ini adalah nomor darurat untuk minta bantuan apa pun untuk warga Kota Surabaya.

Sebagaimana yang disampaikan Petugas command Center, Petugas Linmas dibantu petugas kesehatan langsung menuju hotel begitu Zita menghubungi 112.

2 dari 3 halaman

"Petugas menerima telpon minta bantuan pukul 05.01 wib dan tiba di hotel pukul 05.10 wib. Kami selalu tanggap di jam berapa pun," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat (BPB Linmas) Eddy Kristyanto.

Disampaikan Eddy Kristyanti, sekitar pukul 03.30 wib, tamu perempuan ini pesan kamar hotel sendirian.

Tak ada teman laki-laki atau keluarganya.

Namun beberapa saat kemudian, perempuan ini merasakan sakit perut dan mual.

Dia berjuang keras sendirian di dalam kamar.

Perempuan ini mempertaruhkan nyawa dirinya dan bayinya tanpa ada petugas medis.

Begitu lahir, dia bingung dan memilih menghubungi 112.

Petugas Linmas dan Petugas kesehatan langsung menuju kamar hotel dimana Zita melahirkan.

Perempuan ini dan bayinya lalu dibawa ke RSI Jemursari.

Baru setelah di RS itulah, teman laki-lakinya bernama Maskut, warga Sukodadi, Sukosari, Lumajang, mendatanginya.

3 dari 3 halaman

Belum diketahui persis status hubungan keduanya.

Stasiun Tugu Yogyakarta Bakal Punya Wajah Baru sebagai Sebuah Kawasan Terpadu

Rusak Patung Berusia Ratusan Tahun, Selebgram Ini Banjir Kecaman

Lamang Tapai, Kudapan Manis Khas Minang yang Cocok Jadi Menu Buka Puasa

Intip Perkembangan Fashion Anak Muda Jakarta dari Era 70 an sampai 2019

Harga Paket Umrah saat Bulan Ramadan Mencapai Rp 40 Juta

Artikel ini telah tayang di Nova.grid.id dengan judul Seorang Tamu Tiba-Tiba Melahirkan Sendiri Bikin Heboh Petugas Hotel di Surabaya, Begini Kondisi Bayinya

Selanjutnya
Sumber: Grid.ID
Tags:
Tamu Hotel di SurabayaMelahirkan Seorang Diri di KamarHotel Cleo JemursariSurabaya Petis Taman Harmoni Botanika Restaurant Stasiun Kandangan Stasiun Benowo
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved