Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Mata Lokal Travel

Wisata Sejarah, Kunjungi Camp Vietnam Pulau Galang di Batam, Kepri yang Punya Daya Tarik Tersendiri

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Camp Vietnam di Pulau Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau.

TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan ke Batam, tentu kurang lengkap tanpa menjelajahi tempat wisatanya.

Dari sekian banyak pilihan, Kampung Vietnam atau Camp Vietnam pastinya sayang untuk dilewatkan.

Kampung Vietnam atau Camp Vietnam di Pulau Galang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). (TribunBatam.id/Roma Uly Sianturi)

Camp Vietnam berlokasi di Pulau Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Destinasi ini memang punya daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung.

Baca juga: Serunya Wisata Petik Anggur di Green House Anggocip, Jadi Daya Tarik Baru di Ciamis Jabar

Sesuai namanya, Camp Vietnam dulunya merupakan permukiman warga Vietnam di Batam.

Banyak masyarakat asli Vietnam yang tinggal di sana.

Oleh karena itu, lokasi tersebut diberi nama Kampung Vietnam.

Pulau Galang memang sempat dijadikan tempat pengungsian bagi ratusan ribu masyarakat Vietnam pada tahun 1979.

Melansir kebudayaan.kemdikbud.go.id, pecahnya perang saudara di Vietnam menyebabkan masyarakatnya mengungsi dan melarikan diri.

Baca juga: Pink Beach Labuan Bajo NTT Masuk Daftar 10 Pantai Terpopuler di Asia Tenggara 2024

Mereka mengarungi lautan dan akhirnya sebagian dari mereka mereka terdampar di wilayah Indonesia, salah satunya adalah di Pulau Galang.

Kala itu Pulau Galang memang tidak berpenghuni dan pemerintah Indonesia pun mengizinkan para pengungsi Vietnam tersebut menetap di pulai itu.

Bahkan, pemerintah Indonesia juga memberikan bantuan berupa sarana dan prasarana, seperti tempat pendidikan, ibadah, tempat tinggal hingga tempat kegiatan ekonomi.

Warga Batam saat mengunjungi Kampung Vietnam atau Camp Vietnam di Pulau Galang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). (TRIBUNBATAM.id/Roma Uly Sianturi)

Belasan tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1996, semua pengungsi Vietnam yang ada kampung tersebut berangsur pulang ke negaranya.

Hingga akhirnya kampung ini kosong dan kembali tidak berpenghuni.

Jejak yang ditinggalkan Pengungsi Vietnam, mulai dari bangunan hingga pemakamannya.

Baca juga: Daya Tarik Lembah Malalibu di Kaki Gunung Inerie Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur

Halaman
1234