TRIBUNTRAVEL.COM - Siap merasakan keajaiban dunia Disney secara langsung?
Disney Princess The Concert hadir di Surabaya Jawa Timur untuk menghidupkan kembali kisah para Putri Disney yang legendaris.
Baca juga: Jadwal Kereta Api Rute Solo-Surabaya, Harga Tiket Mulai Rp 175 Ribu
Baca juga: Jadwal Kereta Api Rute Yogyakarta-Surabaya, Harga Tiket Mulai Rp 200 ribuan
Disney Princess The Concert akan berlangsung di Grand City Mall & Convex Surabaya pada 8 - 9 November 2024.
Alamat tepatnya di Konvensi & Pameran Grand City, Jalan Gubeng Pojok No 1, Ketabang, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60272, Indonesia.
Baca juga: Es Brenebon Khas Sulawesi Hadir di Surabaya, Segar Banget Diminum Pas Siang Hari
Baca juga: Jadwal Kereta Api Rute Semarang-Surabaya 3 Oktober 2024, Harga Tiket Murah Mulai Rp 40 Ribuan
Selama dua jam penuh, kamu dan keluarga bisa menikmati pertunjukan lagu-lagu ikonik dari para Putri Disney yang dibawakan oleh bintang Broadway.
Lagu-lagu favorit dari film animasi Disney akan dilengkapi dengan visual memukau dan efek teatrikal yang membuatmu merasa seperti berada di dunia dongeng.
Tidak hanya itu, kamu juga akan diajak menyelami kisah-kisah menarik di balik lagu-lagu Disney, dibawakan langsung oleh para penampil.
Disney Princess The Concert cocok untuk segala usia, terutama untuk penggemar Disney berusia 6 tahun ke atas.
Jangan lewatkan kesempatan untuk bernyanyi bersama, berdandan seperti karakter favoritmu, dan merasakan suasana magis dari dunia Disney.
Ajak keluarga dan teman-teman untuk menghadiri malam penuh keajaiban di Disney Princess The Concert.
Pesan tiketmu sekarang dan wujudkan mimpi Disney dalam acara yang tak terlupakan.
Baca juga: Jadwal Kereta Api Rute Solo-Surabaya 1 Oktober 2024, Harga Tiket Murah Mulai Rp 80 Ribuan
Harga tiket nonton Disney Princess The Concert
Berikut ini daftar lengkap harga tiket Disney Princess The Concert di Surabaya.
Untuk pilihan waktunya ada 14.30 WIB dan 18.30 WIB.
8 November 2024
Baca tanpa iklan