Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

4 Fakta Pesawat Singapore Airlines Alami Turbulensi Hebat, Satu Penumpang Tewas

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Singapore Airlines yang lepas landas. Singapore Airlines mengalami turbulensi hebat hingga mengakibatkan korban jiwa.

Sementara itu, Rumah Sakit Samitivej Srinakarin di Bangkok, Thailand mengungkap, pihaknya merawat total 71 orang, termasuk enam orang yang mengalami luka parah.

Kondisi kabin Singapore Airlines saat turbulensi terjadi. (@BanditOnYour6 /X)

3. Kondisi kabin pesawat

Diunggah oleh akun @BanditOnYour6 di X, kondisi Singapore Airlines setelah kejadian.

Dalam sejumlah foto terlihat kabin dalam kondisi berantakan.

Sejumlah barang berserakan di lorong kabin.

Terlihat pula masker oksigen yang tampak keluar dari kabin.

Hidung seorang pramugari bahkan tampak berdarah akibat insiden tersebut.

Raut kepanikan bahkan terlihat jelas dari semua penumpang Singapore Airlines.

4. Investigasi

Turbulensi umum terjadi dalam penerbangan.

Kematian dan cedera serius selama turbulensi jarang terjadi.

Akibat insiden ini, investigasi bakal dilakukan.

"Sangat jarang terjadi peristiwa turbulensi yang mengakibatkan korban jiwa," kata analis penerbangan dan mantan Ketua Dewan Keselamatan Transportasi Nasional Amerika (NTSB) Robert Sumwalt.

Menurutnya, gangguan dalam penerbangan ini kemungkinan disebabkan turbulensi atmosfer atau akibat hal lain.

"Terlalu dini untuk mengetahui secara pasti pada saat ini," tandasnya.

Ambar/TribunTravel