TRIBUNTRAVEL.COM - Sebuah pesawat putar balik setelah seorang penumpang yang sedang mabuk menggigit lengan pramugari.
Insiden tersebut terjadi dalam penerbangan pesawat All Nippon Airways (ANA) yang terbang dari Tokyo, Jepang menuju Seattle, Amerika Serikat (AS) pada Selasa (16/1/2024) malam.
Awalnya pesawat telah lepas landas dari Bandara Haneda, Tokyo.
Setelah beberapa jam terbang, dilaporkan Kyodo News, pesawat yang membawa 159 penumpang itupun melintas di atas Samudera Pasifik.
Baca juga: Viral Video Mengerikan Detik-detik Terakhir Penumpang yang Tewas setelah Naik ke Mesin Pesawat
Saat itulah, seorang penumpang pria berusia 55 tahun yang diyakini warga negara AS, menggigit lengan pramugari hingga menyebabkan luka ringan.
Pilot pun akhirnya membuat keputusan untuk putar balik melintasi Samudera Pasifik dan mendarat lagi di Bandara Haneda, diwartakan Kompas.com.
LIHAT JUGA:
Setelah pesawat mendarat, pelaku kemudian diserahkan ke polisi.
Stasiun televisi Jepang, TBS, menayangkan kejadian tersebut pernyataan pelaku yang mengatakan bahwa dirinya tidak ingat sama sekali dengan perbuatannya terhadap pramugari.
Pria tersebut membantah tuduhan tersebut dan mengatakan bahwa dirinya minum obat tidur sebelum penerbangan.
Baca juga: Perjuangan Ibu Pegangi Anaknya Agar Tak Tersedot Keluar dari Jendela Pesawat yang Jebol
Beberapa warganet di media sosial menyamakan peristiwa ini dengan awal mula film zombie.
Ada pula yang mengaitkannya dengan insiden pesawat ANA lainnya beberapa waktu terakhir.
Seperti misalnya pada Minggu (14/1/2024), ketika pesawat ANA berkontak dengan pesawat Delta Air Lines di bandara Chicago, AS.
Kemudian pada Sabtu (13/1/2024), pesawat ANA lainnya dilaporkan harus kembali setelah ditemukan retakan di jendela kokpit pesawat.
Menurut pakar penerbangan di Central Queensland University Doug Drury, insiden jendela retak mungkin disebabkan sistem pemanas jendela yang rusak karena suhu di ketinggian cukup ekstrem.