TRIBUNTRAVEL.COM - Delhi India identik dengan pasar lokal yang dinamis dan ramai.
Pasar-pasar di Delhi memiliki ciri khas tersendiri.
Baca juga: Fakta Unik Dharavi Mumbai, Perkampungan Kumuh yang Jadi Wisata Populer di India
Baca juga: Devikulam: Permata Tersembunyi di Kerala India dan Hubungannya dengan Ramayana
Pasar di Delhi India ini tidak hanya menawarkan beragam pengalaman berbelanja dan kuliner, juga merupakan tempat di mana kamu akan menemukan budaya yang berbeda berbaur.
Pasar di Delhi cocok untuk mencari barang-barang tradisional India, merek internasional, atau jajanan kaki lima yang lezat.
Dilansir dari indiatimes, berikut deretan pasar lokal terbaik di Delhi buat kamu yang mencari oleh-oleh khas India.
Baca juga: India Larang Semua Pilot Pakai Parfum selama Penerbangan, Bisa Berakibat Fatal
1. Chandni Chowk
Baca juga: 7 Tempat Wisata Hits di Mumbai India, Stasiun Kereta Chhatrapati Shivaji Bergaya Gotik Victoria
Chandni Chowk adalah satu pasar tertua dan paling terkenal di Delhi.
Chandni Chowk sudah ada selama berabad-abad, sejak zaman Kesultanan Delhi.
Jalan-jalan sempit di Chandni Chowk telah menjadi saksi beberapa peristiwa besar yang membantu membentuk kota ini.
Di tengah semua itu, toko-toko tetap eksis.
Di Chandni Chowk, lebih dari sekadar barangnya, suasana Old Delhi-lah yang membuat orang jatuh cinta.
Saat berada di Chandni Chowk, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi jajanan kaki lima yang lezat seperti paratha dan jalebis.
2. Dilli Haat
Baca juga: 9 Tempat Wisata Hits di Little India Singapura, Surga Rempah Thandapani Co dan Kuil Sri Krishnan
Jika mencari makanan daerah dari seluruh India, Dilli Haat adalah tempat yang tepat untuk itu.
Pasar semi terbuka ini memamerkan kerajinan tangan dan masakan dari berbagai negara bagian India.