TRIBUNTRAVEL.COM - Rafael Tan atau Rafael SMASH kembali membagikan resep viral.
Setelah resep seblak coet, Rafael kini membagikan resep seblak mi goreng.
Melalui akun TikToknya, Rafael membagikan resep mi goreng seblak coet.
Awalnya Rafael mengatakan bahwa ia akan menyantap mi goreng karena cuaca dingin sehabis hujan membuatnya ingin makan.
Baca juga: 3 Resep Seblak Pedas untuk Makan Malam Enak, Termasuk Seblak Coet Rafael yang Viral di TikTok
"Tetangga! Ngemil dulu ah. Baru beres hujan tetangga. Tetap seperti biasa, hujan tadi menggugah selera untuk membuat mi," ujar Rafael, dikutip TribunTravel dari unggahan TikTok @rafaell_1616.
"Ini mah mi goreng. Tahu nggak mi goreng yang terkenal ke mancanegara itu ga? Cuma ada di Indonesia," sambungnya.
LIHAT JUGA:
Rafael kemudian mulai menyantap mi goreng dan telur ceplok.
Namun baru satu suapan, Rafael mengatakan bahwa mi goreng yang ia santap terlalu biasa.
"Bentar, tapi biasa-biasa aja nih kayaknya. Kita modifikasi dulu gimana ya?" ucapnya.
Rafael pun menunjukkan dirinya akan membuat modifikasi mi goreng yaitu mi goreng seblak coet.
"Jadi, si mi goreng itu tuh mau aku perpadukan sama bumbu seblak ini," kata Rafael.
Baca juga: Resep Seblak Cobek ala Rafael SMASH yang Viral di TikTok, Dijamin Kacida Raosna
Resep mi goreng seblak coet
Bahan-bahan:
- 1 bungkus Indomie goreng
- 1 ruas jari kencur
- 4 siung bawang putih
- 3 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai rawit hijau
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Bahan pelengkap:
- 1 butir telur, buat menjadi telur ceplok