Dalam obrolannya dengan Haruka, Enzy Storia menanyakan soal makan sushi menggunakan tangan.
"Restoran Jepang di manapun, kadang-kadang sama chef yang asli Jepang-nya kita makannya (sushi) nggak boleh pakai sumpit, pakai tangan," ucap Enzy Storia.
"Iya karena kalau sushi itu sebenernya paling bener itu (makan sushi) pakai tangan, karena lebih enak," jawab Haruka.
"Cuma banyak orang yang nggak mau (makan sushi) pakai tangan, makanya pakai sumpit," sambungnya.
Baca juga: Rekomendasi 7 Restoran Jepang di Jogja yang Terkenal Enak, Sajikan Sushi sampai Ramen
Cara makan sushi yang benar
Sushi merupakan makanan Jepang yang populer di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Di negara asalnya, terdapat beberapa jenis sushi yaitu nigiri, maki, temaki, chirazu, dan sebagainya.
Orang Indonesia mengenal sushi sebagai makanan Jepang yang harus disantap menggunakan sumpit.
Padahal sebenarnya, sushi bisa dimakan langsung tanpa sumpit.
Di Jepang sendiri, sushi dimakan dengan dua cara yaitu dengan sumpit atau dengan tangan.
Pada abad ke-19, dilaporkan matcha.jp, sushi dianggap sebagai makanan cepat saji, sehingga dikonsumsi sebagai makanan ringan.
Baca juga: 5 Restoran Sushi Terbaik di Pasar Ikan Toyosu Jepang, Ikannya Segar dan Rasanya Nagih
Karena dianggap sebagai makanan ringan, sushi pun sering dimakan menggunakan tangan.
Namun, makan sushi menggunakan sumpit lebih umum sekarang.
Lalu, bagaimana cara makan sushi menggunakan tangan?
Pertama, ambil sushi menggunakan tangan yang telah dibersihkan.
Baca tanpa iklan