TRIBUNTRAVEL.COM - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan unggahan mengejutkan dari seorang pria non muslim yang berangkat ke Tanah Suci Mekkah.
Pria asal Amerika Serikat ini menyamar menjadi seorang muslim dan nekat masuk ke Mekkah, Arab Saudi.
Foto-fotonya tersebar di media sosial setelah diunggah ke dalam akun Instagram pribadinya, @hethatovercome.
Pria yang diketahui sebagai seorang pengusaha ini mengunggah beberapa foto ketika dirinya di Mekkah.
Baca juga: Ratusan Hotel di Mekkah-Madinah Disiapkan untuk Jemaah Haji Indonesia, Ada Fasilitas Khusus Lansia
Dalam unggahannya tersebut, terlihat suasana Mekkah yang indah.
Tapi ada yang menjadi sorotan dalam unggahan fotonya.
Menyamar sebagai muslim, pria Amerika Serikat ini mengenakan baju ihram, sama seperti muslim lainnya di Mekkah.
Ia membagikan foto-fotonya memakai baju ihram dan berpose memakai sandal jepit.
Pria tersebut juga membagikan cuplikan-cuplikan video singkat saat ia berada di tengah kerumunan muslim di Mekkah.
Dia menunjukkan keindahan Kabah dari dekat, termasuk keramaian muslim pria yang memakai baju ihram di sana.
Baca juga: Viral di Medsos Perbukitan di Mekkah Arab Saudi yang Gersang Berubah Menghijau
"Kejadian 22
Hanya satu bangsa di bawah GOD IS-RA-EL
Mereka terus mengatakan kepada saya bahwa saya tidak akan bisa pergi karena saya bukan “Muslim” tetapi saya pergi & menaklukkan dan.. Kristus adalah Raja," tertulis dalam keterangan caption yang diunggah pada Selasa (2/5/2023).
Aksi pria non muslim yang nekat masuk Mekkah ini rupanya untuk menggaungkan di medsos bahwa Yesus adalah raja dari segala raja.
Unggahannya itu sontak mencuri perhatian publik.
Baca tanpa iklan