Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

5 Tempat Belanja Oleh-oleh di Bali Anti Mainstream, Lokasinya Strategis Dekat Tampat Wisata

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Home made selai organik dari Confiture De Bali, tempat belanja oleh-oleh di Bali yang antimainstrem, dekat tempat wisata dan tempat sewa motor.

TRIBUNTRAVEL.COM - Mencari tempat belanja oleh-oleh di Bali tak perlu jauh-jauh dari tempat wisata karena bisa dijangkau hanya dengan kendaraan dari tempat sewa motor.

Sebagai kawasan turis, banyak tempat belanja oleh-oleh di Bali dekat tempat wisata yang bisa kamu kunjungi dengan kendaraan dari tempat sewa motor.

Pasar Kumbasari, satu di antara tempat belanja oleh-oleh di Bali yang dekat tempat wisata dan tempat sewa motor. (Tribun Bali/Cisilia)

Tempat-tempat belanja oleh-oleh di bali ini terbilang unik dan ati mainstream karena punya daya tarik tersendiri.

Di mana saja tempat belanja oleh-oleh Bali tersebut? Yuk, simak rekomendasi TribunTravel berikut ini.

Beli tiket pesawat ke Bali, klikĀ  di sini.

1. Pasar Kumbasari

Kamu yang suka berburu kerajinan tangan khas Bali, tak ada salahnya untuk mampir ke Pasar Kumbasari.

TONTON JUGA:

Pada dasarnya Pasar Kumbasari merupakan pasar tradisional yang terkenal jadi surganya barang-barang unik.

Selain itu harganya juga terjangkau dan bisa ditawar langsung ke para penjual.

Jadi siap-siap bawa kantong tebal karena dijamin kamu akan kalap saat berbelanja di Pasar Kumbasari.

Lokasi: Jl. Gajah Mada, Pemecutan, Kec. Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali

Tempat wisata dekat Pasar Kumbasari:

- Museum Bali berada di Jl. Mayor Wisnu No.1, Dangin Puri, Kec. Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali, jaraknya hanya 900 meter.

- Taman Werdhi Budaya Art Centre berada di Jl. Nusa Indah No 1, Panjer, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali, jaraknya hanya 2, 8 km.

Halaman
1234