Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Presiden Jokowi Hadiri KTT ASEAN ke-40 dan ke-41 sebelum Gelaran KTT G20 Bali

Editor: Nurul Intaniar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Jokowi belum lama ini terbang ke Kamboja untuk menghadiri KTT ASEAN ke-40 dan ke-41

TRIBUNTRAVEL.COM - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Bali akan segera berlangsung.

Tinggal menghitung hari saja, KTT G20 akan digelar di Bali, Indonesia.

Presiden Jokowi saat akan menaiki pesawat kepresidenan Indonesia-1, Rabu (9/11/2022) sore di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. (Tribun Bali/Zaenal Nur Arifin)

KTT G20 Bali akan dihadiri oleh puluhan pemimpin dari berbagai negara di dunia.

Namun sebelum gelaran KTT G20 Bali berlangsung, Presiden Jokowi rupanya telah bertolak ke luar negeri.

Baca juga: Persiapan KTT G20, Kemenhub Batasi Penerbangan Reguler dari dan ke Bali Mulai 13 November 2022

Presiden Jokowi terlihat mengunjungi Phnom Penh, Kamboja untuk menghadiri KTT ASEAN ke-40 dan ke-41.

Acara tersebut dilangsungkan tepat sebelum KTT G20 Bali, yaitu tanggal 10-13 November 2022.

Presiden terbang ke Kamboja menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1.

Tak sendirian, Presiden Jokowi juga ditemani oleh Ibu Iriana beserta rombongan.

Rombongan tersebut lepas landas dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Bali, Rabu 9 November 2022)
, sekitar pukul 17.00 WITA.

“Saya akan menghadiri rangkaian pertemuan KTT ASEAN ke-40 dan ke-41, serta KTT terkait lainnya hingga tanggal 13 November 2022. Jumlah pertemuan yang harus saya hadiri cukup banyak, yaitu lebih dari 20 pertemuan,” ujar Presiden Jokowi dalam keterangannya sebelum lepas landas.

Lebih lanjut, Presiden Jokowi menjelaskan bahwa salah satu fokus Indonesia dalam KTT ASEAN tersebut adalah mengenai keketuaan Indonesia di ASEAN pada tahun depan.

Menurut Presiden Jokowi, pada keketuaan ASEAN tahun 2023, Indonesia akan mengusung tema “ASEAN Matters: Epicentrum of Growth”.

“Intinya Indonesia menginginkan agar ASEAN tetap penting dan relevan atau matters dan Indonesia juga menginginkan Asia Tenggara tetap menjadi epicentrum of growth. Ini bukan tugas yang mudah, tantangan dunia masih akan sangat besar di tahun 2023. Selain itu, ASEAN juga hadapi tantangan internal, yaitu situasi di Myanmar,” jelas Presiden Jokowi.

Usai menjalani rangkaian pertemuan KTT di Phnom Penh, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana akan kembali ke Tanah Air pada 13 November 2022, malam hari.

Baca juga: Keamanan Bandara Soekarno-Hatta Diperketat Jelang KTT G20 Bali

Selanjutnya, Presiden akan mengikuti rangkaian KTT G20 di Bali.

Halaman
123