TRIBUNTRAVEL.COM - Liburan akhir pekan memang paling seru kalau ke pantai.
Pantai adalah tempat yang pas buat melepas penat dari hiruk pikuk perkotaan.
Apalagi mendengar deburan ombak dan syahdunya hembusan angin pantai, pasti bikin betah berlama-lama santai di sana.
Buat kamu yang lagi ada di Lampung, ada satu pantai nih yang bisa dikunjungi.
Baca juga: Harga Tiket Masuk Kebun Binatang Surabaya, Ada Promo Buat Pemilik Kartu Identitas Anak
Namanya Pantai Sari Ringgung.
Pantai Sari Ringgung berada di daerah Sidodadi, Kecamatan Teluk Pandan, Pesawaran, Lampung.
Jika ingin berangkat ke Pantai Sari Ringgung dari pusat Kota Bandar Lampung, perjalanannya bisa ditempuh sekira 1 jam.
Indahnya pemandangan tempat wisata ini tentu sudah tidak diragukan lagi.
Pantai Sari Ringgung sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.
Karena ada banyak kegiatan seru yang bisa dilakukan di sana.
Daya Tarik Pantai Sari Ringgung
Pantai Sari Ringgung memiliki pesona yang tiada dua.
Baca juga: Harga Tiket Masuk Taman Buah Mekarsari Terlengkap Bulan September 2022
Berikut daftarnya:
1. Cocok untuk wisata keluarga
Pantai Sari Ringgung pas banget untuk wisata keluarga.