Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Atalia Praratya Unggah Foto Ibadah Haji di Mekkah: Eril, Tunai Sudah Rukun Islammu Kini

Penulis: Sinta Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ridwan Kamil dan keluarga berfoto dengan latar Kabah, Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi. Ridwan Kamil diketahui menjalankan ibadah haji (badal haji) atas nama putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz.

"Semoga aa eril ada dalam nikmat kubur aamiin," tulis @au**.lia1717.

"Doa terbaik utk a eril. Al Fatihah," komentar @rid**wirahman.

"Alfatihah buat aa eril, semoga tenang di sana," tulis @andha**yaa.

Baca juga: Ridwan Kamil Bonceng Putri Bungsu Keliling Bandung Naik Vespa, Mampir Beli Es Krim di Braga

Baca juga: Foto Desain Masjid Al Mumtadz yang Akan Dibangun Ridwan Kamil di Dekat Makam Eril

Sebelumnya, Ridwan Kamil bertolak ke Arab Saudi bersama Atalia Praratya dan putrinya Camillia Laetitia Azzahra (Zara) pada Senin (4/7/2022).

Ridwan Kamil dan keluarga berangkat bersama 17 ribu jemaah haji asal Jawa Barat.

Ridwan Kamil dan keluarga (Instagram/ataliapr)

Diketahui, keluarga Ridwan Kamil mendapat undangan dari Kerajaan Arab Saudi untuk menjalankan ibadah haji.

Melansir Tribun Jabar, Ridwan Kamil akan menjadi Amirul Hajj untuk rombongan jemaah haji asal Jawa Barat pada ibadah haji 2022.

Keberadaan Amirul Hajj sendiri merupakan ketentuan yang diberlakukan Pemerintah Saudi kepada setiap negara yang mengirimkan jemaah haji.

Ridwan Kamil sendiri menjadi Amirul Hajj Jawa Barat dengan seluruh biaya ditanggung Kerajaan Arab Saudi.

"Yang harusnya saya saja, kerajaan Saudi berbaik hati ngasih ke saya, istri sama Zara. Jadi kami pergi haji dengan keluarga dengan anggaran dari Kerajaan (Arab Saudi)," kata dia.

Baca juga: Ridwan Kamil Pulang dari Bandara Zurich Swiss, Satu Pesawat dengan Jenazah Eril

Baca juga: Ridwan Kamil Ungkap Sosok Geraldine Beldi, Guru SD yang Temukan Jenazah Eril di Sungai Aare

Ridwan Kamil bertugas sebagai Amirul Haji mendampingi jemaah haji asal Jawa Barat.

"Besok Senin saya sebagai Gubernur, akan pergi menunaikan tugas memimpin jemaah Haji Jawa Barat yang berjumlah 17.000-an jemaah. Doakan aman kondusif selama di sana," tulis Ridwan Kamil dikutip TribunStyle, Senin (4/7/2022).

Dalam kesempatan itu, Ridwan Kamil berniat untuk berhaji atas nama Eril.

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu mengaku telah berpamitan sekaligus berziarah ke makam Eril di Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

"Sekalian di momen ini, saya akan berhaji atas nama almarhum Emmeril Kahn Mumtadz. Karenanya, tadi pagi ziarah, pamit dan berdoa di makam Eril," ungkap dia.

(TribunTravel.com/SA)