TRIBUNTRAVEL.COM - Berita hancurnya pesawat kargo terbesar di dunia Antonov AN-225 kini menyisakan puing-puing sejarah akibat invasi Rusia.
Pesawar bernama 'Mriya' itu dikabarkan mengalami kerusakan parah setelah dihancurkan Rusia Rusia saat terparkir di Bandara Antonov di Gostomel, Kota Kiev pada Minggu (27/2/2022).
Bulan berganti bulan, kabar terakhir dari Antonov AN-225 tersebut sempat diidentifikasi kerusakannya sekitar pertengahan April 2022.
Namun, namun baru-baru ini terdapat sebuah video baru telah mengungkapkan tingkat kehancuran yang telah menimpa pesawat legendaris itu.
Melansir laman Simple Flying, Minggu (15/5/2022) rekaman itu menjadi viral setelah diunggah pada Twitter malalui akun Illia Ponomarenko, @IAPonomarenko pada 5 Mei.
Diketahui Illia Ponomarenko merupakan koresponden pertahanan untuk Kyiv Independent.
Video Ponomarenko menjadi viral setelah memperlihatkan kehancuran pesawat Antonov An-225 jauh lebih detail daripada yang awalnya bisa dilihat.
Sementara konfirmasi penghancuran An=225 muncul cukup cepat, pendudukan Rusia di Bandara Hostomel awalnya mencegah rincian yang tepat untuk muncul.
Sebelum viralnya video Ponomarenko, beberapa waktu lalu juga sempat beredar video yang memperlihatkan kerusakan Antonov An-225 dari jauh.
Kemudian hadirlah video Ponomarenko yang menegaskan bahwa bagian depan pesawat adalah area yang paling parah terkena kerusakan akibat invasi Rusia.
Badan pesawat bagian depan dari sayap telah direduksi menjadi cangkang yang terbakar habis, dengan kokpit jet kargo enam mesin sebenarnya telah dipisahkan sama sekali.
Bagian belakang pesawat lebih utuh, tetapi kerusakan akibat kebakaran masih terlihat, termasuk beberapa rodanya juga turut hilang.
Baca juga: Hancur Akibat Invasi Rusia, Pesawat Terbesar di Dunia Antonov-225 Mulai Diidentifikasi Kerusakannya
Baca juga: Hancur oleh Rusia, Antonov-225 Milik Ukraina Buka Galang Dana
Lebih lanjut, bagian pesawat yang namanya memiliki arti 'mimpi' itu tampaknya terguncang mundur.
Hal tersebut diduga akibat dampak penembakan yang menimpa Bandara Hostomel pada Februari lalu.
Sebagaimana detail kerusakan yang terlihat dalam foto dan video, reruntuhan Antonov An-225 saat ini berada di hanggar di Kyiv Hostomel (GML).
Baca tanpa iklan