Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

5 Fakta Unik Bencana Nuklir Chernobyl Ukraina, Sempat jadi Tujuan Wisata Horror di Dunia

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Chernobyl

Hingga hari ini, ilmuwan masih memperkirakan "zona eksklusi" sejauh 19 mil dari lokasi, tidak akan dapat dihuni setidaknya selama 3.000 tahun karena tingkat kontaminasi yang sangat tinggi.

Upaya pemantauan terus berlanjut dan pembersihan masih dilakukan, setidaknya akan berlangsung hingga tahun 2065.

Bencana tersebut diperkirakan menelan kerugian sekitar $ 235 miliar USD.

Dikutip TribunTravel dari laman Fox News, Rabu (2/3/2022), berikut 5 fakta menarik Pembangkit Listrik Chernobyl yang tak banyak orang tahu.

1. Chernobyl menjadi suaka bagi satwa liar

Setelah kecelakaan itu, area seluas sekitar empat mil persegi jadi dikenal sebagai "Hutan Merah" karena banyak pohon berubah menjadi coklat kemerahan dan mati setelah menyerap radiasi tingkat tinggi.

Namun, kawasan ini secara paradoks telah menjadi suaka unik bagi keanekaragaman hayati.

Demikian diumumkan oleh Forum Chernobyl pada tahun 2005 .
Jumlah satwa liar, termasuk serigala, beruang, elang, lynx, dan rusa telah meningkat beberapa tahun setelah tragedi.

Namun, radiasi terbukti menyebabkan kelainan pada satwa di sana, seperti burung dengan paruh yang cacat, peningkatan kadar katarak, albinisme, dan tingkat bakteri menguntungkan yang lebih rendah.

2. Chernobyl menjadi tujuan wisata horror di dunia

Meskipun zona eksklusi masih tidak dapat dihuni, pihak berwenang Ukraina membuka daerah tersebut untuk pariwisata pada tahun 2011.

Sejak saat itu, pemandu wisata sering membawa pengunjung untuk melihat satwa liar serta menjelajahi 'kota-kota hantu' yang ditinggalkan penghuninya.

Pripyat, misalnya, pernah memiliki populasi lebih dari 45.000, termasuk di antaranya para buruh pabrik.

Untuk meminimalkan paparan radiasi, pemandu membawa dosimeter dan menginstruksikan tamu mereka untuk tidak makan atau merokok di sana.

Akibat tayangan miniseri HBO tahun 2019 berjudul "Chernobyl," agen tur wisata melaporkan peningkatan pariwisata sebesar 40 persen di tempat ini.

Baca juga: Pesawat Terbesar di Dunia Milik Ukraina, Antonov-225 Hancur Akibat Serangan Rusia

Baca juga: 10 Fakta Unik Kiev, Ibu Kota Ukraina yang Diserang Rusia

Halaman
123