Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Rekomendasi Kuliner

Bakso Derogab, Tempat Makan Bakso Iga dan Mi Ayam Super Enak di Solo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seporsi bakso iga di Bakso Derogab Solo

TRIBUNTRAVEL.COM - Tak hanya selat dan sate kere, Solo juga terkenal dengan sajian khas nusantara yang mudah ditemukan, yakni bakso.

Di Solo, ada satu warung bakso yang cukup unik dan wajib dicoba, namanya Bakso Derogab.

Bakso Derogab ini memiliki 2 cabang yakni di Solo dan Wonogiri.

Jika di Solo, Bakso Derogab berlokasi di Jalan Kapten Piere Tendean Nomor 64, Nusukan, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.

Sementara di Wonogiri lokasinya ada di Jalan Diponegoro Km 5, Bulusulur, Wonogiri, Jawa Tengah.

Baca juga: Sate Ayam H Ishak yang Legendaris di Pasar Lama Tangerang, 5.000 Tusuk Ludes Sehari

Seporsi bakso iga di Bakso Derogab Solo (TribunTravel/ Septi Nandiastuti)

Nah, karena penasaran seperti apa cita rasa dari Bakso Derogab, baru-baru ini TribunTravel berkesempatan menyambangi Bakso Derogab yang ada di Solo.

Sesampainya di lokasi, suasana di Bakso Derogab cukup ramai dengan pengunjung.

Terlihat dari sejumlah kursi yang tersusun di dalam warung Bakso Derogab penuh ditempati oleh pengunjung yang siap menyantap Bakso Derogab.

Bakso Derogab ini merupakan kuliner berkuah enak di Solo yang menawarkan menu beragam yang bisa kamu pesan.

Mulai dari bakso iga, bakso cincang, bakso jumbo, mi ayam, mi ayam bakso iga, mi ayam bakso kecil hingga mi ayam bakso jumbo.

Baca juga: Ayam Penyet Super Pedas di Jakarta Pusat, Sehari Ludes 50 Kilogram Cabai Rawit Hijau

Namun, yang menjadi menu favorit di Bakso Derogab adalah bakso iga-nya yang menggugah selera.

Nah, tak heran, jika setiap harinya Bakso Derogab bisa ludes terjual hingga ratusan mangkuk.

Tak perlu berlama-lama, TribunTravel pun memesan satu porsi bakso iga dan mi ayam.

Dalam satu porsi bakso iga ini terdiri dari bihun, mi kuning, tahu, bakso iga yang memiliki bentuk unik, bawang goreng dan seledri.

Menu bakso iga dan mi ayam di Bakso Derogab Solo (TribunTravel/ Septi Nandiastuti)

Apalagi ditambah rasa kuahnya yang gurih serta tekstur baksonya yang lembut dan kenyal, tentu membuat kelezatan Bakso Derogab tidak perlu diragukan lagi.

Halaman
12