Destinasi populer di Bogor tersebut buka setiap hari kecuali Jumat mulai pukul 09.00-17.00 WIB.
Harga tiket masuk The Jungle Waterpark dibanderol Rp 50.000 untuk kunjungan weekdays dan Rp 65.000 untuk kunjungan weekend.
Sementara itu bagi pengunjung anak-anak yang tinggi badannya di bawah 80cm tiket masuk gratis.
5. Cimory Dairyland Puncak
Baca juga: Liburan Akhir Pekan di Bogor, Cek Harga Tiket Masuk dan Panduan Rute Menuju Cimory Dairyland Puncak
Cimory Dairyland merupakan satu tempat wisata keluarga yang ada di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Cimory Dairyland bisa membuat anak-anak mengenal satwa-satwa yang tidak biasa dipelihara di rumah.
Di sini, pengunjung bisa memberi makan unta berpunuk dua.
Ada juga wahana Duck Pond, dimana traveler bisa menonton bebek peking berenang.
Pengunjung yang penasaran dengan cara memerah susu sapi yang baik dan benar secara langsung, wahana bernama Cow Milking bisa disambangi.
Harga Tiket Masuk (HTM) Cimory Dairyland Puncak, Bogor Rp 30 ribu dihari biasa.
Sementara untuk akhir pekan dan hari libur nasional, harga yang ditawarkan Rp 40 ribu.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Perah Susu Sapi hingga Jalan-jalan ke Eropa, Ini 5 Tempat Wisata di Bogor yang Seru untuk Dikunjungi