TRIBUNTRAVEL.COM - Sate Padang memang menjadi kuliner favorit bagi banyak orang.
Jika kamu berada di kawasan Bintaro, ada satu sajian sate Padang yang wajib kamu coba.
Namanya adalah Sate Padang Sektor 9 Grup.
Lokasinya berada di Jalan Moh Husni Thamrin, Pondok Jaya, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten.
Baca juga: Asal-usul Penamaan Mie Balap Mail Krakatau, Kuliner Poupuler dan Legendaris di Medan
Kuliner ini sempat diulas oleh seorang food vlogger bernama Nex Carlos melalui akun YouTube miliknya @Nex Carlos.
Saat berkunjung, ia sempat berbincang sejenak dengan penjual sebelum menikmati sajian sate Padang yang lezat.
"Kurang lebih udah buka selama 20 tahun. Buka pada awal tahun 2000-an," kata Riki, salah seorang penjual di Sate Padang Sektor 9 Grup, dikutip dari video YouTube Nex Carlos, Selasa (29/6/2021).
Riki menjelaskan bahwa Sate Padang yang dijual di sini sudah dicampur.
Hal ini dilakukan untuk menghindari antrean pelanggan yang cukup panjang.
Baca juga: Nasi Goreng Pak Karmin Mberok, Kuliner Legendaris di Semarang Sejak 1971
"Sudah dicampur. Ada daging, lidah, ada jantungnya. Kalau usus kita gak ada," ungkap Riki saat berbincang dengan Nex Carlos.
"Kalau dijual satu-satu kita gak keburu, masalahnya pelanggan kita antre, makanya kita campur langsung aja," imbuhnya.
Sate Padang Sektor 9 Grup memang sudah tidak asing bagi masyarakat di kawasan Bintaro.
Rasanya yang lezat dan otentik membuat sajian sate Padang di sini sangat digemari.
Tak heran jika kuliner ini selalu menjadi buruan bagi para pecinta kuliner.
Dayat, selaku pemilik Sate Padang Sektor 9 Grup, menjelaskan bahwa sajian sate yang ia jual merupakan jenis Sate Padang Panjang.