Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Sebelum Resmi Menikah Nikita Willy Jalani Tradisi Minangkabau Malam Bainai, Apa Artinya?

Penulis: ronnaqrtayn
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tradisi Malam Bainai yang dijalani aktris Nikita Willy sebelum resmi menikah dengan Indra Priawan.

Mengapa ganjil? Karena berhubungan dengan hal skaral, seperti salat 5 waktu untuk umat Muslim.

Percikan terakhir prosesi mandi-mandi dilakukan oleh orang tuanya.

Setelah prosesi mandi-mandi usai, anak daro dibawa melewati kain jajakan kuning oleh kedua orang tuanya menuju pelaminan.

Proses ini melambangkan perjalanan hidup sang calon pengantin.

Kain yang telah dilewati kemudian akan digulung oleh dua saudara laki-laki untuk melambangkan bahwa pernikahan cukup dilalui satu kali saja.

Sesampainya di pelaminan, anak daro akan disambut oleh kerabat wanita yang dituakan atau dikenal akan kebijakannya.

Malam Bainai juga menjadi kesempatan bagi keluarga dan kerabat untuk memberi petuah-petuah pada sang anak daro.

Pada prosesi ini para saudara wanita yang membubuhkan pacar pada kuku sang calon pengantin akan melakukannya sambil berbagi berbagai petuah pernikahan.

Setiap kuku yang dipakaikan inai pun memiliki arti istimewa.

Saat inai dikenakan di kuku jari kelingking, sang anak daro didoakan agar dapat melalui hal-hal sulit yang dihadapi bersama sang calon suami.

Inai yang diberikan pada kuku jari telunjuk melambangkan harapan bagi anak daro untuk berhati-hati dalam membuat keputusan.

Inai di kuku jari tengah merupakan harapan agar ia dapat membagi kasih sayang dengan adil.

Inai pada kuku ibu jari melambangkan doa agar calon pengantin perempuan menghormati suaminya kelak.

Terakhir, inai pada kuku jari manis merupakan doa agar sang anak daro memiliki kehidupan rumah tangga yang ideal dan cinta yang abadi.

Jumlah kuku yang diberi inai pun memiliki arti.

Halaman
123