Setelah minyak membasahi wajan secara merata selama beberapa detik, tiriskan minyak sebelum telur dan bahan-bahan lainnya dimasukkan.
“Pertama kita masukkan irisan paprika dan bombay terlebih dahulu agar wangi. Lalu tambahkan minyak sedikit, lalu masukkan telur,” kata Jhonny.
Setelah semua bahan tercampur, oseng hingga wangi sebelum mi dimasukkan. Aduk seluruh bahan-bahan yang ada di wajan.
Setelah dioseng selama beberapa detik, kamu bisa masukkan jamur dan seluruh bumbu yang sudah dicampur menjadi satu.
Kendati kamu bisa menggunakan spatula, namun kamu juga bisa mengaduk olahan mi tersebut menggunakan sumpit agar lebih mudah.
“Saat digoreng, seafood jangan dimasukkan dulu takutnya rusak. Nanti baru dimasukkan sebelum dimakan,” kata Jhonny.
Selanjutnya masukkan tauge yang sudah disiapkan. Jhonny menuturkan bahwa kamu bisa menambahkan minyak wijen secukupnya jika ingi. Setelah itu masukkan bahan-bahan seafood.
Setelah dioseng selama lebih kurang satu menit, kamu bisa langsung hidangkan Hongkong Fried Noodle dengan wangsui yang sudah disiapkan.
Jhonny menuturkan bahwa dalam pembuatan chinese food biasanya jenis penggorengan yang digunakan adalah wajan (wok), tetapi kamu juga bisa menggunakan wajan ceper (pan).
Kendati terlihat seperti ifumi, tetapi Jhonny menuturkan bahwa Hongkong Fried Noodle berbeda.
“Kalau ifumi jauh lebih tebal. Sementara Hongkong Fried Noodle jauh lebih tipis. Jenis mi-nya berbeda. Proses masaknya kalau ifumi tanpa digoreng,” kata Jhonny.
• Kurma Cokelat dan 6 Camilan Manis Berbahan Dasar Kurma untuk Buka Puasa
• Fakta Menarik Blewah, Buah yang Sering Dijadikan Minuman Segar untuk Buka Puasa
• 5 Kuliner Khas Minang dengan Cita Rasa Manis, Cocok untuk Menu Takjil Buka Puasa
• Bingung Cari Takjil Buka Puasa, Coba Resep Chicken Egg Roll yang Praktis
• 8 Minuman Manis Khas Indonesia untuk Menu Buka Puasa, Coba Segarnya Es Tebak yang Berisi Tapai
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Hongkong Fried Noodle, Sajian Praktis untuk Buka Puasa"