Jl. Trunojoyo No.46, Klojen, Kota Malang
Nasi Buk Matirah disebut-sebut sebagai pelopor nasi buk di Malang.
Nasi buk di sini dilengkapi dengan pilihan lauk, yaitu babat, paru, jantung, empal, ayam, kikil, dan sate daging.
Selain nasi buk, ada juga nasi rawon yang tak kalah lezat.
6. Depot Pangsit Mie Bromo Pojok
Jl. Patimura No.53, Klojen, Kota Malang
Depot Pangsit Mie Bromo Pojok menyajikan mi ayam jamur sebagai menu andalan.
Selain itu, Depot Pangsit Mie Bromo Pojok menyajikan beragam varian mi yang lezat.
Untuk minum, traveler bisa mencicipi es campur.
Harga satu porsi menu di sini dibanderol antara Rp 16 ribu hingga Rp 21 ribu.
(TribunTravel.com/Sinta Agustina)