Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Liburan Akhir Pekan

Negeri di Atas Awan Gunung Luhur Tutup, Tunda Dulu Rencana Liburan Akhir Pekan di Sana

Penulis: Kurnia Yustiana
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjung menikmati keindahan lautan awan di Negeri di Atas Awan Lebak Banten, di puncak Gunung Luhur, Minggu (15/9/2019).

TRIBUNTRAVEL.COM - Wisata Negeri di Atas Awan Gunung Luhur yang belakangan ini viral di medsos, untuk sementara tidak bisa dikunjungi traveler buat liburan akhir pekan.

Negeri di Atas Awan itu tepatnya berlokasi di puncak Gunung Luhur, Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten.

Pada liburan akhir pekan lalu, pengunjung Negeri di Atas Awan Gunung Luhur membeludak hingga terjadi kemacetan sepanjang 7 km di jalan menuju puncak Gunung Luhur.

Negeri di Atas Awan dipadati pengunjung saat liburan akhir pekan lalu (Kompas.com/Acep Nazmudin)

Padahal, kondisi jalan menuju puncak Gunung Luhur juga masih dibenahi.

Akhirnya, untuk perbaikan jalan dan membangun fasilitas umum demi pengalaman wisata yang lebih nyaman, wisata Negeri di Atas Awan Gunung Luhur ditutup untuk sementara.

Negeri di Atas Awan Gunung Luhur yang ditutup ini juga sudah diumumkan di akun Instagram pengelola wisata setempat, seperti dilihat TribunTravel dari akun Instagram @gunung_luhur.

"Untuk sementara wisata gunung Luhur ditutup. Akan dilakukan pembenahan terlebih dahulu," tulis @gunung_luhur di caption salah satu fotonya.

"Belum dipastikan kapan wisata gunung Luhur dibuka kembali," imbuhnya.

Bukan Negeri di Atas Awan Lebak Banten, Video Viral di Medsos Ini Tampilkan Bukit Wolobobo NTT

5 Fakta Negeri di Atas Awan Gunung Luhur, Diserbu Turis Hingga Akhirnya Ditutup Sementara

Deretan Potret Menakjubkan Negeri di Atas Awan Bukit Wolobobo NTT

10 Negeri di Atas Awan di Banten hingga Toraja, Asyik Buat Liburan Akhir Pekan

Dikutip dari Kompas.com, Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak mengkonfirmasi, Negeri di Atas Awan Gunung Luhur juga ditutup sementara lantaran khawatir akan terjadi lonjakan pengunjung seperti pada liburan akhir pekan lalu.

Kabid Destinasi Wisata Dinas Pariwisata Kabupaten Lebak, Luli Agustina mengatakan keputusan Negeri di Atas Awan Gunung Luhur ditutup sementara berdasarkan hasil rapat koordinasi antara Pemerintah Kabupaten Lebak dan Polres Lebak.

Dalam rapat tersebut juga melibatkan kepala desa setempat.

Tonton juga:

Untuk mencegah ada wisatawan yang nekat datang, akses menuju Negeri di Atas Awan Gunung Luhur juga akan ditutup.

Nah, traveler yang sudah berencana menghabiskan liburan akhir pekan di Banten, jangan khawatir.

3 Makanan Khas Lebak Dekat Negeri di Atas Awan Gunung Luhur

Selain Gunung Luhur, Ini 8 Negeri di Atas Awan yang Ada di Indonesia

Terjebak Macet, Sejumlah Wisatawan Batal Kunjungi Negeri di Atas Awan Lebak Banten

Meskipun Negeri di Atas Awan Gunung Luhur ditutup, masih banyak tempat wisata di Banten lainnya yang menarik dikunjungi.

Halaman
123