6. Gardens by The Bay
Tempat wisata di Singapura berikutnya yang bisa traveler kunjungi yakni Garden by The Bay.
Taman raksasa seluas 100 hektar ini berada di belakang Marina Bay Sands, tepatnya di 18 Marina Gardens Dr, Singapore.
Traveler bisa mencapai tempat wisata ini dengan naik MRT jalur kuning, lalu turun di stasiun Bayfront.
Setelah keluar melalui Exit B, traveler akan mendapati area Dragonfly & Kingfisher Lake.
Di sini traveler bisa menjumpai berbagai koleksi tanaman langka dalam sebuah rumah kaca raksasa atau dome dengan arsitektur berbentuk kerang.
7. Universal Studios Singapore
Universal Studios terletak 8 Sentosa Gateway, Singapore, Pulau Sentosa dan merupakan tempat wisata bermain dengan tema film terkenal Hollywood.
Traveler bisa menuju ke sini dengan kereta MRT menuju mal Vivo City dan naik ke HarbourFront Station (NE1).
Dari sini traveler bisa naik monorail (The Sentosa Express Monorail) lalu turun di Waterfront Station.
Selain wahana bermain, tempat wisata ini juga banyak terdapat restoran dan kios yang menjual berbagai suvenir unik khas Universal Studios.
8. Chinatown
Chinatown merupakan tempat wisata di Singapura, yang memiliki kawasan dengan berbagai gerai dengan atribut Oriental, sehingga membuat kawasan ini tampil beda.
Traveler bisa mencapai lokasi ini dengan naik MRT jalur ungu dan kuning, lalu turun di Chinatown Station (NE4/ER1).
Saat ini lokasi tempat wisata Chinatown di Pagoda St, Singapura tediri dari 5 distrik yaitu Telok Ayer, Bukit Pasoh, Tanjong Pagar, Kreta Ayer and Ann Siang Hill.
Mayoritas penduduk di Chinatown Singapura ini adalah warga keturunan China.
Traveler bisa berbelanja berbagai suvenir yang bervariasi dari negeri tirai bambu di tempat wisata ini.
• Itinerary Singapura 3 Hari 2 Malam untuk Liburan Hemat dan Menyenangkan
• Tiket Pesawat Murah ke Singapura dari Jakarta, Mulai Rp 500 Ribuan
• 10 Tempat Wisata Gratis di Singapura yang Cocok Liburan Akhir Pekan
(TribunTravel.com/Ratna Widyawati)
Baca tanpa iklan