Namun, jika makan di restoran kamu dilarang memberikan tip bagi pelayan.
Memberikan tip sebenarnya bukanlah budaya orang Korea Selatan.
Dibanding memberi tip kepada pelayan, supir taksi, penata rambut, porter, dan bellboy lebih layak kamu beri.
• 7 Kuliner Ekstrem di Korea Selatan, Siapkan Nyali Sebelum Mencoba
3. Etika Minum Soju
Soju merupakan minuman beralkohol yang begitu terkenal di Korea Selatan.
Hampir semua orang di Korea Selatan minum Soju untuk menghilangkan suntuk.
Namun, untuk minum Soju ternyata ada etikanya sendiri.
Ketika menuangkan Soju untuk orang yang lebih tua, letakan satu tangan kamu di dada, atau gunakan tangan tersebut untuk memegang tangan yang sedang mengangkat botol sebagai penghormatan.
• Cara Membuat Visa Korea Selatan, Mudah dan Cepat untuk Liburan
4. Hangul adalah Aksara Korea
Hangul merupakan bahasa dan angka yang secara resmi digunakan di Korea Selatan.
Korea Selatan tidak menggunakan huruf mandarin maupun kanji karena dianggap penulisannya fonetik dan mirip dengan alfabet romawi yang lebih susah dibanding Hangul.
Hangul adalah aksara Korea yang mudah dipelajari karena huruf konsonannya cukup ditambahkan tanda vokal sehingga menjadi fonetik.
• 15 Fakta Unik Korea Selatan yang Jarang Diketahui
5. Nasi merupakan Makanan Pokok
Nasi merupakan makanan pokok yang sering disantap semua orang Indonesia termasuk orang Korea Selatan.
Bagi orang Korea Selatan, jika belum makan nasi maka dianggap belum kenyang.
Baca tanpa iklan