Harga yang ditawarkan di sini cukup terjangkau dan bisa ditawar.
4. Desa Wisata Kelor
Desa Wisata Kelor terletak di Dusun Kelor, Desa Bangunkerto, Kecamatan Turi, Kabupaten Sleman.
Pemandangan alam yang hijau membentang seluas mata memandang.
Penduduk di sini mayoritas bekerja sebagai petani, peternak, dan membudidayakan jamur.
Sejumlah warga juga menanam pohon salak, sehingga wisatawan yang datang dan menginginkan buah ini dapat membeli langsung.
Berbagai fasilitas seperti outbond, flying fox, kegiatan masyarakat sehari-hari juga dapat dinikmati wisatawan.
Tak hanya itu, pengunjung juga dapat bermain-main di sungai dengan air jernihnya.
5. Desa Wisata Batik Tulis Giriloyo
Desa wisata ini terletak di kawasan Makam Imogiri. Desa ini menjadi salah satu sentra batik tulis terbesar di Yogyakarta.
Para pembatik di sini mempunyai kemampuan membatik secara turun temurun.
Berbagai paket wisata ditawarkan bagi pengunjung dengan harga beragam.
Wisatawan akan didampingi belajar membatik, dari membuat pola hingga membatik memakai canting.
Setelah itu, pengunjung akan mendapat souvernir berupa hasil membatik di sehelai kain batik kecil.
• 5 Kue Favorit Orang Indonesia, Ada Martabak hingga Kue Putu
• Cerita Pendaki Asal Jakarta Berhasil Mencapai Puncak Gunung Slamet saat Berstatus Waspada
• Selain Sate Kambing, Ini 8 Nasi Goreng Enak di Jakarta untuk Temani Libur Idul Adha 2019
• Menilik Teknik Pembangunan Candi Borobudur, Tempat Wisata Ikonik di Magelang
• Video Viral Bule Ngamuk di Bali, Tendang Pemotor Hingga Tersungkur
Artikel ini telah tayang di kompas.com dengan judul Tak Hanya Kota dan Pantai, Ini 5 Desa Wisata di Yogyakarta
Baca tanpa iklan