Kadang masuk angin disertai dengan demam tinggi, ada juga yang sampai menggigil hebat, hingga disertai mual dan muntah.
Obat-obatan yang kalian konsumsi harusnya disesuaikan dengan gejala yang dialami saja.
Jika perlu konsultasikan lebih lanjut pada dokter untuk mengetahui jenis obat apa yang sesuai dengan kondisi tubuh kalian.
4. Istirahat Adalah Kunci
Bila ingin mempercepat proses penyembuhan masuk angin cukup dengan istirahat yang banyak.
Tidak ada salahnya untuk berhenti dari kegiatan yang sedang dilakukan untuk sementara waktu.
Setidaknya kalian harus memberikan waktu istirahat bagi tubuh kalian sampai kondisi tubuh kembali normal.
(TribunTravel.com/ Ayu Miftakhul)