Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Dulu Pernah Diburamkan, 4 Tempat Rahasia di Bumi Ini Sekarang Dapat Dilihat Lewat Google Earth

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Citra Gedung Putih yang terlihat di Google Earth

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Rizki A Tiara

TRIBUNTRAVEL.COM - Kecanggihan teknologi telah membantu mempermudah kehidupan manusia.

Satu di antaranya adalah membantu melihat keadaan geografis secara lengkap tanpa harus datang langsung ke tempat yang dikehendaki.

Untuk hal yang satu ini, kita bisa memanfaatkan aplikasi Google Earth

Dengan Google Earth, kita akan terbantu untuk melihat citra satelit, medan, peta, bangunan, dan berbagai hal yang ada di daratan, lautan, hingga angkasa luar.

Ada beberapa tempat rahasia yang dulunya tidak dapat dilihat lewat Google Earth alias diburamkan atau di-blur.

Namun, kini tempat rahasia yang diburamkan itu dapat terlihat di Google Earth.

Apa saja ya?

Dirangkum TribunTravel.com dari laman Live Science, berikut deretannya.

1. Istana Presiden Amerika Serikat

()

Ketika Google Earth dan Google Maps diluncurkan pertam kali, alamat 1600 Pennsylvania Avenua di Washington D.C diblur.

Awalnya itu ditujukan sebagai perlindungan keamanan nasional.

Sebuah komentar pada sebuah unggahan di situs Google Sightseeing menyatakan, pemburaman itu dihapus pada awal 2006.

2. One Observatory Circle

(livescience.com)

Sementara Gedung Putih tak lagi diburamkan dalam waktu singkat setelah Google Maps dan Google Earth diluncurkan, kediaman wakil presiden AS masih diburamkan sepanjang masa jabatan Dick Cheney.

Halaman
12