Akses berita terupdate se-indonesia lewat aplikasi TRIBUNnews

Gemar Belanja di Toko Bebas Pajak di Bandara? Ini 5 Rahasia yang Tak Pernah Diungkapkan Pegawainya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Duty Free Shop

Sementara parfum Flora dari Gucci berharga 119 dolar AS (Rp 1,6 juta) di situs resminya.

Tapi dijual senilai 145 dolar AS (Rp 1,9 juta) di Bandara Amsterdam, dan hanya 107 dolar AS (Rp 1,4 juta) di Delhi.

2. Barang-barang yang dijual kadang dikirim ke Duty Free dari toko-toko biasa di kota

(brightside.me)

Banyak orang membeli barang di Duty Free karena toko ini dianggap selalu menjual barang asli.

Sementara itu ada versi palsu dari merek terkenal dijual di toko kota.

Seringkali barang dikirim ke distributor resmi di kota lalu baru disalurkan ke toko Duty Free.

(brightside.me)

3. Asisten penjualnya tidak selalu profesional

(brightside.me)

Orang percaya, hanya tenaga penjual profesional yang bekerja di toko Duty Free.

Tapi tidak begitu.

Untuk sebagian besar toko, orang-orang yang bekerja di dalamnya hanya berasal dari kota yang paling dekat dengan bandara, dan mereka tidak memperoleh penghasilan lebih.

4. Orang cenderung membeli barang yang tidak mereka perlukan di toko Duty Free

(brightside.me)

Statistik menunjukkan, pembelian di Duty Free umumnya bersifat spontan dan bukan rasional.

Banyak orang membeli alkohol dalam jumlah besar atau rokok untuk penggunaan di masa yang akan datang karena barang-barang itu tidak dikenai pajak.

Hal yang sama juga berlaku untuk parfum.

Segala sesuatu yang lain, bagaimanapun, umumnya dibeli tanpa pertimbangan serius atau "strategi" apa pun di toko ini.

Halaman
123