TRIBUNTRAVEL.COM - Jika sedang liburan ke Balikpapan, Kebun Raya Balikpapan tentunya patut dikunjungi.
Kebun Raya Balikpapan dapat dijadikan tempat healing untuk istirahat sejenak dari rutinitas.

Diresmikan pada 20 Agustus 2014, Kebun Raya Balikpapan memiliki luas sekira 309 hektar.
Pembangunan Kebun Raya Balikpapan bermula dari kekhawatiran akan hilangnya ekosistem dan kerusakan yang semakin parah di hutan Kalimantan.
Baca juga: The Beach House, Tempat Wisata Ngehits di Balikpapan, Kaltim Buat Nongkrong dengan Bestie
Dampaknya terasa pada kehilangan tanaman dan hewan endemik.
Para inisiator menganggap bahwa hanya memiliki hutan saja akan membuatnya kurang menarik, sehingga mereka memutuskan untuk menambahkan fasilitas rekreasi dan pendidikan.
LIHAT JUGA:
Selain itu, mereka juga ingin menyadarkan masyarakat akan pentingnya menjaga warisan alam bersama-sama.
Harga tiket masuk Kebun Raya Balikpapan
Bagi wisatawan yang hendak mengunjungi Kebun Raya Balikpapan, berikut harga tiket masuknya:
1. Dewasa: Rp. 15.000/orang
2. Anak-anak: Rp. 12.000/orang

3. Pengunjung Terjadwal: 10.000/orang
4. WNA: Rp. 30.000/orang
Kebun Raya Balikpapan kaya akan tumbuhan khas hutan tropis yang dilindungi, seperti Bangkirai, Ulin, Meranti, Keruning, dan Banggeris.
Selain itu, pengunjung dapat menemukan berbagai jenis tanaman lainnya seperti tanaman bunga terompet, tanaman merambat, buah-buahan, dan tanaman obat-obatan.
Kebun Raya Balikpapan juga menyediakan berbagai pilihan fasilitas yang bisa disewa diantaranya ialah terdapat mobil wisata, camping area, gedung yang bisa disewakan jika ingin mengadakan acara, lamin ulin, hingga gazebo.
Baca juga: 5 Hotel Murah di Balikpapan Kaltim, Dekat Pantai Kemala, Tarif Inap Mulai Rp 100 Ribuan
Kebun Raya Balikpapan yang terletak di kilometer 13, di mana wisatawan akan disuguhi dengan beragam jenis tanaman endemik Kalimantan.
Di sana, wisatawan dapat menemukan berbagai macam tanaman, termasuk tanaman bunga, tanaman merambat, buah-buahan, bunga, tanaman obat-obatan, dan pepohonan langka.
Kebun raya ini juga merupakan rumah bagi berbagai jenis tumbuhan khas hutan tropis yang dilindungi.
Bagi para pencinta perjalanan, disarankan untuk menggunakan jasa pendamping agar dapat mendapatkan penjelasan tentang sekitar 1.200 spesies tanaman yang ada di Kebun Raya Balikpapan.

Rekomendasi Tiket Pesawat Murah Surabaya-Balikpapan
Berencana melakukan perjalanan udara dari Surabaya ke Balikpapan?
Terdapat beberapa maskapai yang menawarkan pesawat murah Surabaya-Lombok yaitu Super Air Jet, Pelita Air, Lion Air, dan Citilink.
1. Super Air Jet
Berangkat dari Surabaya pukul 16.40 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 19.15 WIB: Rp 1.025.000
Berangkat dari Surabaya pukul 05.00 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 07.35 WIB: Rp 1.153.800
Berangkat dari Surabaya pukul 07.00 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 09.35 WIB: Rp 1.540.100
Berangkat dari Surabaya pukul 09.30 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 12.05 WIB: Rp 1.540.100
Berangkat dari Surabaya pukul 13.20 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 15.55 WIB: Rp 1.540.100
Berangkat dari Surabaya pukul 19.15 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 21.50 WIB: Rp 1.540.100
Baca juga: Liburan ke Balikpapan, Jangan Lupa Beli Oleh-oleh Pepes Ikan Tuna dari Sajian Rita
2. Pelita Air
Berangkat dari Surabaya pukul 16.55 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 19.35 WIB: Rp 1.109.842
3. Lion Air
Berangkat dari Surabaya pukul 14.50 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 17.25 WIB: Rp 1.153.800
Berangkat dari Surabaya pukul 06.00 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 08.35 WIB: Rp 1.282.600
Berangkat dari Surabaya pukul 10.25 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 13.00 WIB: Rp 1.282.600
4. Citilink
Berangkat dari Surabaya pukul 05.10 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 07.45 WIB: Rp 1.154.849
Berangkat dari Surabaya pukul 15.50 WIB dan tiba di Balikpapan pukul 18.25 WIB: Rp 1.219.229
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Rekomendasi Wisata Kebun Raya Balikpapan, Cocok Dikunjungi Saat Weekend Bersama Keluarga dan Teman.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.