Breaking News:

Solo Safari

Jam Buka dan Tiket Masuk Solo Safari di Jebres, Kota Solo, Jateng, Cek Juga Hotel Terdekat

Informasi jam buka dan harga tiket masuk Solo Safari, kebun binatang di Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah.

Penulis: Nurul Intaniar
Editor: Nurul Intaniar
Instagram/@solosafari.id
Wisatawan berfoto saat liburan di Solo Safari Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Solo memang menjadi satu kota favorit untuk liburan akhir pekan.

Selain banyak kuliner murah, di Kota Solo juga terdapat sejumlah tempat wisata yang menarik buat dikunjungi.

Satu di antaranya yaitu Solo Safari.

Brem Putih Lumer Khas Solo 145 Gr Ochi Snack - Manis.

Solo Safari merupakan kebun binatang di Kota Solo yang lokasinya berada di Jalan Ir. Sutami Nomor 109, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca juga: Oleh-oleh Cilacap Tas Anyaman dari Limbah Plastik Laris Manis, Harga Mulai Rp 20 Ribu

Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) atau yang sekarang berganti nama menjadi Solo Safari kini menjadi salah satu tempat wisata paling populer di kota itu.

Area Petting Zoo yang menjadi daya tarik terbaru di Solo Safari, Jumat (27/1/2023).
Area Petting Zoo yang menjadi daya tarik terbaru di Solo Safari, Jumat (27/1/2023). (TribunTravel/Yurokha)

Lentho Oleh Oleh Khas Solo. 

Bahkan, destinasi yang satu ini selalu ramai setiap hari, termasuk akhir pekan dan long weekend.

Setelah diresmikan oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pada 27 Januari 2023, pesona Solo Safari mampu menarik minat kunjung wisatawan.

Setiap satwa di Solo Safari memiliki kandang luas dan bagus.

2 dari 4 halaman

Karak Solo Mentah Ecko Aneka Rasa Renyah dan Gurih 100 gr

Di dalam area wisata juga terdapat spot foto instagramable.

Jadi cocok banget buat kamu yang mau liburan sambil foto-foto.

Solo Safari adalah tempat wisata kids friendly, sehingga kamu bisa ajak si kecil liburan ke sini.

Nah, jika tertarik mau liburan ke Solo Safari simak dulu operasional terbarunya yuk!

Baca juga: Gurihnya Kacang Bogares Oleh-oleh Khas Tegal, Digoreng Pakai Pasir Bukan Minyak

Intip Madu 45 Isi 10 PCS Ukuran Kecil Kerak Nasi Oleh Oleh Khas Solo Enak Manis Gurih.

Area Komodo Island yang menjadi daya tarik terbaru di Solo Safari, Jumat (27/1/2023).
Area Komodo Island yang menjadi daya tarik terbaru di Solo Safari, Jumat (27/1/2023). (TribunTravel/Yurokha)

Jam buka Solo Safari

Solo Safari buka setiap hari pukul 08.30-16.30 WIB untuk Senin-Jumat, dan pukul 08.00-16.30 WIB untuk Sabtu-Minggu dan hari libur nasional. 

Lokasi Solo Safari ini tak jauh dari Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS).

Harga tiket masuk Solo Safari

3 dari 4 halaman

Solo Safari biasanya menawarkan harga tiket yang bervariasi berdasarkan kategori pengunjung dan hari kunjungan (hari biasa atau akhir pekan/libur nasional). 

Berikut daftar harganya:

Hari Biasa (Senin - Jumat)

  • Dewasa: Rp 55.000
  • Anak: Rp 45.000
  • Premium Dewasa: Rp 90.000
  • Premium Anak: Rp 65.000

Akhir Pekan dan Libur Nasional

  • Dewasa: Rp 75.000
  • Anak: Rp 60.000
  • Premium Dewasa: Rp 110.000
  • Premium Anak: Rp 80.000
Gerbang masuk Solo Safari yang resmi dibuka untuk wisatawan umum pada Jumat (27/1/2023).
Gerbang masuk Solo Safari yang resmi dibuka untuk wisatawan umum pada Jumat (27/1/2023). (Dok. TribunTravel)

Solo Safari menampilkan berbagai jenis satwa dari berbagai belahan dunia, termasuk satwa asli Indonesia. 

Beberapa satwa yang menjadi daya tarik utama adalah.

1. Gajah Sumatra, pengunjung dapat melihat dan berinteraksi dengan gajah.

2. Harimau Sumatra, salah satu satwa langka yang menjadi perhatian utama.

3. Beruang Madu, spesies beruang kecil yang menarik perhatian banyak pengunjung.

4. Rusa, Kijang dan Satwa Herbivora Lain, mudah ditemui dan sering menjadi favorit anak-anak.

4 dari 4 halaman

5. Burung Tropis, berbagai jenis burung eksotis yang menarik perhatian dengan warna-warninya.

Selain jenis-jenis binatang, juga ada fasilitas lain yakni:

- Zona Edukasi dan Pertunjukan, rute juga mencakup zona edukasi yang menyediakan pengetahuan tambahan tentang satwa.

- Panggung Edukasi Satwa, tempat pertunjukan satwa yang edukatif dan interaktif.

- Pusat Informasi Konservasi, area untuk belajar tentang upaya konservasi yang dilakukan Solo Safari.

- Restoran dan Kafe, pengunjung dapat bersantai dan menikmati makanan di. Menyediakan pilihan makanan dan minuman, dengan view

- Pemandangan yang indah.

- Area Suvenir dan Pintu Keluar, sebelum meninggalkan Solo Safari, pengunjung bisa membeli oleh-oleh di. Dimana berbagai suvenir yang berhubungan dengan satwa dan Solo 
Safari tersedia di toko suvenir kami.

Tonton juga:

Rekomendasi hotel murah dekat Solo Safari

Traveler, jika kamu masih ingin menjelajah tempat wisata di Solo tak ada salahnya menginap di hotel agar tidak lelah.

Di dekat Solo Safari, ada beberapa rekomendasi hotel murah yang bisa buat menginap.

Berikut rekomendasinya:

1. OYO 92594 Raja Ratu Homestay

OYO 92594 Raja Ratu Homestay menyediakan kamar ber-AC dengan WiFi gratis.

Kamarnya telah dilengkapi dengan double bed.

Menginap di OYO 92594 Raja Ratu Homestay, tarifnya mulau Rp 114.325 per malam.

OYO 92594 Raja Ratu Homestay berlokasi di Jl. Brigif No.13, Pajangrejo, Palur, Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah.

2. OYO 3838 Tamansari Guest House

OYO 3838 Tamansari Guest House memiliki WiFi gratis dan kamar ber-AC dengan kamar mandi pribadi.

Di hotel, semua kamar dilengkapi lemari pakaian.

Di OYO 3838 Tamansari Guest House, setiap kamar dilengkapi TV dengan saluran kabel.

Staf resepsionis 24 jam dapat berbicara dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia.

Untuk lokasinya, OYO 3838 Tamansari Guest House berada di Jl. Kolonel Sutarto No.100, Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah.

Menginap di OYO 3838 Tamansari Guest House, tarifnya mulai Rp 231.662 per malam.

Ilustrasi hotel murah buat liburan.
Ilustrasi hotel murah buat liburan. (Unsplash/Liana Mikah)

3. Wisma Kencana Guesthouse

Wisma Kencana Guesthouse menyediakan akomodasi dengan teras, WiFi gratis, dan parkir pribadi gratis.

Wisma Kencana Guesthouse menawarkan layanan kamar, resepsionis 24 jam, dan penitipan barang.

Di hotel, kamar dilengkapi balkon dengan pemandangan kota.

Setiap kamar dilengkapi kamar mandi pribadi dengan shower dan amenitas kamar mandi gratis, serta seprai dan handuk.

Tarif menginapnya mulai Rp 387.876 per malam.

Wisma Kencana Guesthouse berlokasi di Jl. Nosido, Dalon, Ngringo, Kec. Jaten, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

4. RedDoorz at H&W Hotel Solo

RedDoorz at H&W Hotel Solo menawarkan kamar ber-AC dengan WiFi gratis.

Kamarnya telah dilengkapi dengan kamar mandia, peralatan mandi, shower, handuk, seprai, meja kerta, dan area tempat duduk.

RedDoorz at H&W Hotel Solo berlokasi di Jl. Raya Palur No.19, Jurug, Ngringo, Kec. Jaten, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Menginap di RedDoorz at H&W Hotel Solo, tarifnya mulai Rp 597.051 per malam.

(TribunSolo/TribunNetwork) (TribunTravel/nurulintaniar/sintaagustina)

Kumpulan artikel tempat wisata

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul INFO Tiket Masuk Solo Safari 2024 Tempat Wisata Kebun Binatang di Surakarta, Ada Fasilitas Apa Saja?

Selanjutnya
Sumber: Tribun Solo
Tags:
Jawa TengahSoloJebresSolo Safarikebun binatangtempat wisataMataLokalTravel
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved