Breaking News:

Cerita Remaja Ponorogo Lahir di Pesawat Garuda Indonesia, Dapat Tiket Terbang Gratis Seumur Hidup

Cerita viral remaja pria lahir di pesawat Garuda Indonesia, kini dapat tiket pesawat gratis seumur hidup terbang ke mana saja.

Editor: Nurul Intaniar
Instagram/@garuda.indonesia
Pesawat Garuda Indonesia yang sedang mengudara, tampak dari samping 

TRIBUNTRAVEL.COM - Melihat insiden penumpang melahirkan di pesawat mungkin menjadi hal yang umum di luar negeri.

Ternyata, di Indonesia pun ada hal yang serupa.

Baca juga: Pesawat Garuda Indonesia Putar Balik ke Solo usai Antar Jemaah Haji dari Jeddah


Kisah Muhammad John Garuda Putra, pemuda yang lahir prematur di pesawat Garuda Indonesia, kini gratis terbang seumur hidup.
Kisah Muhammad John Garuda Putra, pemuda yang lahir prematur di pesawat Garuda Indonesia, kini gratis terbang seumur hidup. (TikTok @mjohngaruda)

Penumpang wanita yang tengah berbadan dua dikabarkan melahirkan di dalam pesawat Garuda Indonesia pada 2005 silam.

Tentu saja hal ini cukup mengejutkan para kru dan penumpang lain.

Namun beruntungnya, anak dari penumpang tersebut yang kini diberi nama Muhammad John Garuda Putra mendapat hadiah menarik dari pihak maskapai.

Baca juga: Kemenhub Semprot Garuda Indonesia Terkait Layanan Haji 2024, Budi Karya Pesan 2 Hal

Pemuda bernama Garuda itu dapat hadiah gratis tiket pesawat Garuda Indonesia untuk terbang serumur hidup kemana saja.

Ia dilahirkan secara prematur saat sang ibu sedang berada dalam perjalanan di pesawat yang sedang mengudara.

Muhammad John Garuda Putra merupakan seorang pemuda asal Ponorogo, Jawa Timur.

Garuda Indonesia.
Garuda Indonesia. (Instagram/garuda.indonesia)

Baca juga: 6 Maskapai Tawarkan Tiket Pesawat Murah Pekanbaru-Jakarta, Naik Garuda Indonesia Kian Hemat

Kisahnya viral setelah diungga di media sosial TikTok pribadinya, @mjohngaruda Jumat (12/7/2024), dikutip dari Banjarmasin Post.

Dalam unggahannya, pemuda tersebut menceritakan kisah sang ibu yang melahirkan dirinya di pesawat.

2 dari 4 halaman

Padahal menurut perhitungan dokter dan bulan lahir, ibu dari pemuda tersebut belum waktunya melahirkan.

Alhasil,

Baca juga: Kronologi Garuda Indonesia Pengangkut Rombongan Jemaah Haji Terbakar, Pihak Maskapai Buka Suara

“Rating one of life's experiences, lahir di pesawat Garuda Indonesia dalam keadaan prematur,” paparnya.

Tampak usai dilahirkan dengan keadaan sehat dan selamat pemuda tersebut langsung digendong para pramugari.

Atas kelahirannya yang menghebohkan satu pesawat, pemuda itu mendapat hadiah berupa terbang gratis selama seumur hidup dengan tujuan kemana saja menggunakan maskapai penerbangan tersebut.

Tak sampai di situ, ia pun dianugerahi untuk menyandang nama maskapai penerbangan pesawat tempat ia dilahirkan.

“Dan dapat reward naik pesawat kemanapun gratis tanpa biaya sepeser pun. Dan bisa menyandang nama besar seperti Garuda,” paparnya lagi.

Ia pun memperlihatkan nama lengkapnya yang terpampang di KTP yakni Muhammad John Garuda Putra.

Melansir TribunTrends.com, kartu identitas pemuda tersebut lahir pada 13 Desember 2005 di Madiun.

Berkat hadiah yang didapatnya, pemuda tersebut mengaku sudah memanfaatkannya untuk pergi umroh saat duduk di bangku kelas 4 SD.

3 dari 4 halaman

“@zeniyaadm: kemanapun beneran? bolak balik mekkah aja woilaaaa,”

“@axsyaa: tau banget ya hidup nya bakalan enak sampe nyengir lebar gitu,”

“@Billtrixx: privilege nya ga main main,”

“@Radlens Of Light: anjir baru lahir dah dapet battle pass,”

“@Zzzzzzz: njirr ada beritanya dulu wkwkw,”

Timpal sejumlah warganet dalam kolom komentar unggahan tersebut.

Baca juga: Garuda Indonesia Angkut 6 Komodo dari Jakarta Pulang ke Labuan Bajo

Berita serupa - Viral Seorang Ibu Melahirkan di Pesawat Dibantu Pramugari, Bayinya Diberi Nama 'Sky'

Viral di media sosial, momen menegangkan ketika seorang penumpang wanita melahirkan di pesawat Frontier Airlines.

Saat itu, pesawat dalam penerbangan dari Colorado ke Florida, Amerika Serikat yang berlangsung selama tiga jam.

Sebelum menaiki pesawat, penumpang wanita bernama Shakeria Martin tidak menunjukkan tanda-tanda akan melahirkan.

4 dari 4 halaman

Diketahui, Shakeria berada di minggu ke-37 kehamilan.

"Saya berkata pada diri saya sendiri bahwa ini tidak dapat terjadi sekarang. Saya mencoba menunggu sampai rasa sakit itu berlalu, tetapi rasa sakit itu terus meningkat dan mencapai titik yang tak tertahankan," ungkap Shakeria.

Namun setelah terbang 1,5 jam, Shakeira mengalami kontraksi dan menunjukkan tanda-tanda akan melahirkan.

Shakeira menunjukkan tanda-tanda ketuban pecah beberapa minggu sebelum hari perkiraan lahir.

Pramugari Frontier Airlines Diana Giraldo pun dengan cepat datang untuk membantu segera.

Tak bisa menunda lebih lama lagi, Diana menawarkan untuk membawa wanita hamil itu ke bagian belakang pesawat agar mendapat lebih banyak ruang.

Mereka baru saja memasuki kamar mandi ketika ketuban Shakeria pecah.

Semuanya terjadi secara tiba-tiba dan tidak terduga.

Sesaat kemudian, dengan bantuan Diana dan sejumlah pramugari lainnya, bayi tersebut lahir.

Bayi Shakeria lahir sekira pukul 04.20 pagi di bagian langit Alabama.

Segera setelah itu, Diana memberikan kompresi dada yang lembut dan mengusap punggung bayi untuk merangsang kerja paru-parunya.

Selain itu, kru menggunakan masker oksigen untuk membantu bayi bernapas.

Untuk mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Tuhan, Shakeria memutuskan untuk memberi putrinya nama "Sky" yang berarti langit.

Kapten Chris Nye dari penerbangan berkata, "Seluruh kru benar-benar melakukan pekerjaan dengan baik. Pekerjaan ini dilakukan dengan sangat baik. Saya sangat senang semua orang bekerja sama sehingga bayi lahir dengan selamat semua di pesawat."

Shakeria pun mengatakan, berkat dukungan para kru, dia merasa lebih nyaman dan lega setelah melahirkan.

Diketahui, hingga saat ini pramugari tersebut masih menjalin kontak dengan ibu bayi tersebut dan rutin membagikan foto Sky.

Sementara itu, komunitas online memuji Diana sebagai "pahlawan wanita" atas tanggapannya yang cepat dan efektif.

Frontier Airlines kemudian menyarankan penumpang yang sedang hamil untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum memutuskan melakukan perjalanan dengan pesawat.

Terutama pada masa kehamilan sembilan bulan.

Beberapa maskapai lain, termasuk American Airlines dan United Airlines, mewajibkan wanita hamil untuk menunjukkan surat keterangan medis dari dokter agar dapat terbang di akhir masa kehamilan.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dan BangkaPos.com dengan judul Kisah Muhammad John Garuda Putra Lahir di Pesawat Garuda, Kini Gratis Terbang Seumur Hidup

Selanjutnya
Sumber: Bangka Pos
Tags:
Jawa TimurPonorogoGaruda Indonesiapenumpang melahirkan di pesawatviraltiket pesawat Javanine Resto Seoulscent
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved