TRIBUNTRAVEL.COM - Sudah bosan karantina di rumah akibat pandemi yang tak kunjung reda?
Kamu tidak sendiri karena jutaan orang di luar sana pun merasakan hal yang sama.
Apalagi jika kamu hobi traveling.
Berada di dalam rumah pasti membuatmu jenuh dan ingin jalan-jalan.
Kamu juga pasti merindukan suasana perjalanan yang melelahkan, tapi juga menyenangkan.
Apakah kamu kangen menatap awan di luar jendela pesawat saat terbang ke tempat tujuan?
Jika iya, mungkin benda ini bisa mengobatinya.
Sejak pandemi COVID-19 mewabah di berbagai negara, dampaknya dirasakan seluruh aspek kehidupan.
Khususnya perjalanan udara yang cukup terpukul akibat pandemi.
Feed Instagrammu pun jadi kurang update gara-gara tidak ada foto liburan baru.
Tapi, untungnya ada cara untuk mengatasi rindumu saat traveling.
Ialah lampu pintar yang dibuat menyerupai jendela pesawat dengan pemandangan dari atas awan ini.
Dikutip TribunTravel dari laman Odditycentral.com, Jumat (5/2/2021), sebuah toko perlengkapan rumah dan dekorasi di Korea Selatan, OneRoomMaking menjual lampu LED inovatif mirip jendela pesawat.

Lampu ini juga meniru pemandangan yang kita saksikan saat menengok ke luar jendela pesawat.
Lampu jendela pesawat ini tersedia dalam beberapa ukuran dan dua model berbeda.
Lampu tersebut mereplikasi pemandangan fajar saat matahari terbit dan senja saat matahari terbenam.
Inilah dua pemandangan favorit penumpang yang sering mereka abadikan saat naik pesawat.
Jendela pesawat dengan pemandangan matahari terbit menampilkan warna keemasan yang hangat, sedangkan matahari terbenam memiliki warna lebih merah muda dan biru gelap di langit.
Ada juga gambar sayap pesawat yang membuatnya terlihat lebih realistis.
Jika kamu ingin memanjakan diri dengan pemandangan langit dari dalam pesawat tanpa pergi ke mana-mana, maka alat ini sangat cocok dimiliki.
Beberapa orang bahkan pernah menggunakannya untuk membuat postingan Instagram, seolah-olah mereka sedang bepergian.
Harga lampu jendela pesawat ini dibanderol mulai 48 ribu won atau sekitar Rp 600 ribuan. (tribuntravel.com/tyas)
Baca juga: Heha Ocean View, Tempat Wisata Instagramable Baru dengan Pemandangan Laut yang Indah
Baca juga: Museum Vatikan Kembali Dibuka, Tawarkan Mahakarya Renaisans Terbesar di Dunia
Baca juga: Penumpang American Airlines Kini Bisa Unggah Hasil Tes Covid-19 Sebelum Terbang
Baca juga: Tolak Pakai Masker, Penumpang Ini Diusir dari Pesawat
Baca juga: Daftar 10 Wisata Umbul di Klaten Jawa Tengah, Ada Spot Foto Bawah Air dan Sangat Jernih