TRIBUNTRAVEL.COM - Berbicara tentang kelakuan unik dan aneh penumpang di pesawat seolah tak ada habisnya.
Mulai dari mengenakan pakaian pelindung diri yang mirip dengan sebuah tenda hingga mengganti popok bayi di meja kursi.
Baru-baru ini viral sebuah video TikTok yang menarik perhatian publik.
Di mana seorang penumpang memperlihatkan tutorial memasak yang tak biasa di toilet pesawat.
Baca juga: Pramugari Ini Hapus Akun Medsosnya Setelah Maskapai Umumkan Penyelidikan Layanan Seks di Pesawat
Pria yang merupakan seorang komedian dari New York tersebut mendapat komentar pedas karena tutorial memasak yang dia rekam di toilet pesawat.
Melansir laman Foxnews.com, Selasa (1/12/2020), pria yang diidentifikasi bernama Marcus Monroe, baru-baru ini berbagi rekaman dirinya yang 'memanggang' steak di atas api yang direkam dalam sebuah toilet pesawat.
Toilet tersebut tampak seperti kamar mandi milik pesawat Delta.
Dalam videonya, Monroe mengambil steak yang telah dipanggang di toilet pesawat dan kembali ke kursinya untuk menikmati steak tersebut dalam penerbangan.
"Mereka tidak memiliki makanan panas lagi di pesawat jadi.. saya menemukan solusinya," tulisnya dalam keterangan video yang sekarang telah dihapus, menurut Internasional Business Times.
Selain menghapus video tersebut, Monroe mengklaim bahwa semuanya adalah rekayasa.
Pengguna media sosial pihak ketika telah mengunggah ulang klip tersebut yang memperlihatkan api terlihat di dalam toilet hanyalah ilusi.
Monroe juga meminta maaf atas kegaduhan yang ditimbulkan dari lelucon yang dibuatnya.
Menanggapi video tersebut, pihak Delta menuliskan bahwa tindakan dalam video tersebut bukan hal sepele bagi maskapai.
"Tidak ada yang lebih penting dari keselamatan pelanggan dan karyawan kami," kata Juru Bicara Delta dalam sebuah pernyataan yang dibagikan kepada Foxnews.
Tonton juga:
"Tim kami menyelidiki situasinya dan telah memberi klarifikasi kepada pelanggan. Untungnya video tersebut hanyalah lelucon dan telah dihapus. Mengikuti peraturan keselamatan di dalam pesawat bukanlah lelucon bagi kami," lanjutnya.
Benar atau tidak, video tersebut mendapat tanggapan keras dari pengguna media sosial.
Beberapa bahkan menegur Monroe karena melanggar peraturan dan bisa menyebabkan kebakaran.
Namun sebagian berkomentar tentang makanan yang menjijikan karena dipanggang di toilet.
Tak hanya mendapat komentar pedas dari pengguna medsos, video tersebut juga menarik perhatian Southwest Airlines.
Melalui tweetnya, mereka memposting ulang video tersebut dan menuliskan, "Kami tidak bisa berkata-kata. Selain tolong jangan pernah berpikir untuk memasak steak di salah satu penerbangan kami."
Setelah postingan tersebut beredar, Southwest Airlines akhirnya menghapus unggahannya tersebut.
Lucunya, ini bukan pertama kalinya Monroe menjadi berita utama dengan 'lelucon' yang dia klaim telah dibuat dalam penerbangan.
Sebelumnya pada bulan November, komedian tersebut mengupload rekaman dirinya terlihat memotong rambut seorang wanita yang menghalangi layar TV dalam penerbangan.
Monroe mengaku jika leluconnya ini untuk disiarkan, menurut laporan The Sun.
Baca juga: Jarang Disadari Penumpang, Ternyata Kebiasaan Ini Sangat Dibenci Kru Pesawat
Baca juga: 5 Kuburan Pesawat Terbesar di Dunia, Davis-Monthan Tempati Urutan Pertama
Baca juga: Traveler Wajib Tahu, Ini 2 Pakaian yang Bisa Membuat Penumpang Pesawat Diusir dari Penerbangan
Baca juga: Jangan Sibuk Urusi Barang Bawaan saat Evakuasi Darurat dari Pesawat, Ini Bahayanya
Baca juga: Maskapai Selidiki Pramugari yang Jual Pakaian Dalam Secara Online hingga Layanan Seks di Pesawat
(TribunTravel.com/ Ratna Widyawati)