Breaking News:

Liburan Akhir Pekan

3 Kafe di Solo yang Instagramable, Cocok untuk Dikunjungi saat Liburan Akhir Pekan

Berikut ini 3 kafe di Solo yang Instagrammable dan cocok untuk dikunjungi saat liburan akhir pekan.

Instagram/grandisbarn
Grandis Barn, satu kafe instagramable di Solo 

TRIBUNTRAVEL.COM - Solo tidak hanya dikenal akan batik atau keratonnya, juga kafenya yang unik.

Ada banyak kafe yang tersebar di Solo.

Beberapa kafe yang masuk daftar ini menawarkan suasana yang unik dan Instagramable.

Berikut ini 3 kafe di Solo yang Instagrammable dan cocok untuk dikunjungi saat liburan akhir pekan.

1. Grandis Barn, Colomadu, Karanganyar

Restoran Grandis Bar yang berada di Colomadu ini berada di tengah hutan jati.

Sebenarnya lokasinya berada di Kabupaten Karanganyar, namun, tempatnya sangat dekat dengan Kota Solo sehingga mudah untuk dijangkau.

Selain tempatnya nyaman, Grandis Barn juga Instagramable.

Baik desain interior maupun eksterior, semuanya cocok untuk latar belakang foto.

Tidak hanya tempatnya saja yang bagus, sajian di resto ini juga begitu lezat.

2 dari 3 halaman

Jika ingin menjajal sensai bersantap di Grandis Barn yang Instagramable, datang saja mulai pukul 10.00 WIB – 21.30 WIB saat weekdays.

Saat akhir pekan, resto ini tutup lebih lama, last order adalah pukul 22.00 WIB.

2. Mommilk Solo, Manahan

Mommilk Solo yang berlokasi dekat dengan Stadion Manahan paling pas dikunjungi mereka pencinta minuman susu.

Aneka variasi sajian minuman susu yang lezat bisa didapatkan di sini.

Tak hanya susu, aneka makanan enak juga bisa dipesan di sini, mulai dari kentang goreng, mie goreng, nasi goreng, sampai steak.

Selain menyajikan makanan dan minuman lezat, nuansa Mommilk Solo juga nyaman dan Instagramable.

Mommilk Solo buka dari pukul 11.00 WIB sampai 23.00 WIB.

Lokasi tempat nongkrong ini juga dekat dengan flyover Manahan yang penuh dengan lukisan mural yang Instagramable.

3. Café Tiga Tjeret Solo, Depan Istana Mangkunegaran

3 dari 3 halaman

Angkringan memang menjadi salah satu tempat terbaik untuk nongkrong bersama teman-teman.

Namun di Café Tigatjeret Solo, makan di angkringan akan semakin lengkap dengan nuansa yang unik.

Café Tigatjeret Solo menyajikan aneka menu wedangan yang biasanya cocok sebagai teman nongkrong.

Biasanya tempat ini ramai oleh pengunjung yang ingin bersantai bersama teman-teman pada malam hari. 

Café yang berada di depan Istana Mangkunegaran ini buka mulai pukul 11.00 WIB sampai 01.00 WIB.

Tempat ini pun menjadi salah satu pilihan favorit warga Solo dan sekitarnya yang ingin nongkrong saat malam hari.

Baca juga: 3 Soto Enak di Solo untuk Dinikmati saat Musim Hujan, Coba Mampir ke Soto Gading

Baca juga: 3 Tengkleng Legendaris di Solo untuk Menu Makan Siang, Mampir ke Tengkleng Rica Pak Manto

Baca juga: Perbedaan Serabi Solo dan Serabi Bandung, Mulai Bahan Dasar hingga Alat Masaknya

Baca juga: Informasi Cara Membuat Paspor di Solo dan 3 Pilihan Tempat Pengajuannya

Baca juga: Melihat Koleksi di Museum Solomon R. Guggenheim yang Populer di New York

Artikel ini telah tayang di Tribuntribunsolotravel.com dengan judul Berlibur ke Solo? Berikut 3 Tempat Nongkrong di Solo yang Instagramable

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Kafe di SoloKafe di Solo yang Instagramableliburan akhir pekan
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved